Logo Lintasterkini

Tiga Bus Bintang Prima Disandera Warga Di Baranti Sidrap

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 30 Juni 2017 23:19

Bua yang disandera warga
Bua yang disandera warga

SIDRAP – Kecelakaan tragis yang terjadi Minggu (26/6/2017) yang melibatkan Bus Bintang Prima dengan sebuah kendaraan roda dua yang  akhirnya berbuntut panjang. Itu disebabkan, dua kali mediasi antara pihak Bus Bintang Prima dengan keluarga korban ternyata menemui jalan buntu.

Keluarga korban menilai, Bintang Prima tidak memiliki sedikitpun itikad baik terhadap keluarga Sukri yang dalam kecelakaan itu tewas mengenaskan bersama isteri dan dua orang anaknya di lokasi kejadian.

Alhasil, karena dipicu kekecewaan tersebut, sekelompok warga yang diduga kerabat dari korban melakukan penghadangan dan menyandera tiga bus Bintang Prima yang  melintas di jalan poros Sidrap – Pinrang, tepatnya di Kecamatan Baranti Kabupaten Sidrap, Jumat (30/6/2017).

Parahnya, aksi penghadangan tiga Bus Bintang Prima tujuan Palopo yang sengaja mengambil jalan memutar via Kabupaten Pinrang terjadi tepat di depan Mapolsek Baranti Sidrap.

Akibatnya, ratusan penumpang ketiga bus yang disandera ikut terlantar. Beberapa diantaranya, kemudian mencari bus lain untuk melanjutkan perjalanan.

Indra, salah seorang penumpang bus Bintang Prima yang dikonfirmasi mengaku kaget, saat warga menghentikan bus yang ia tumpangi.

“Saya kaget dan baru tau jika ini merupakan buntut dari kecelakaan tragis yang ramai diberitakan akhir-akhir ini,” ucap Indra.

Kapolres Sidrap, AKBP Witarsa Aji yang coba dikonfirmasi lintasterkini.com, Jum’at (30/6/2017) malam, belum bisa dimitai klarifikasinya terkait aksi pengahadangan ini, berhubung Hand Phone-nya lagi tidak aktif. (*)

 

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...