MAKASSAR – Dalam rangka maraknya peredaran narkoba Wakil Walikota Makassar Syamsu Riizal yang biasa di sapa Deng Ical membuka sosialisasi Peredaran Narkoba yang di gelar Biro Bapza Provinsi Sulawesi Selatan, di Aula Kantor Camat Mariso, Rabu (30/12/2015).
Dalam sambutanya Deng Ical mengatakan, sebagai masyarakat harus bersama-sama mengambil peran untuk mengantisipasi pengedaran narkoba. Banyak yang menganggap HIV dan AIDS itu sebagai hal biasa, sehingga perlu bagaimana mensosialisasi bahaya barkoba yang sangat luar biasa peredaranya.
“Hal ini terlihat banyaknya yang menjadi korban akibat narkoba. Maka dari itu kita sebagai masyarakat harus mempunyai tanggung jawab untuk memerangi narkoba dan dapat membantu pihak kepolisan mempersempit peredaran narkoba terutama di kota makassar,” katanya.
Baca Juga :
Dikatakan, narkoba adalah musuh bersama. Saat ini negara kita dalam keadaan darurat narkoba.
“Kita semua sebagai warga yang baik harus saling mengigatkan masyarakat harus menyadari tugas dan tanggung jawab kita semua sebagai masyarakat dan sebagai warga terbaik di daerah kita sendiri,” tandasnya.
Turut hadir kepala biro napza & HIV-AIDS Provinsi Sulawesi Selatan Ir Sri Endang Sukarsih, MP, Camat Mariso Hasan Sulaeman dan toko masyarakat. (*)
Komentar