Logo Lintasterkini

Budi Hastuti Temui Konstituen di Jongaya dan Bontoduri

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 31 Oktober 2021 23:09

Anggota DPRD Kota Makassar, Budi Hastuti kembali menemui konstituen di dua kelurahan yakni Jongaya dan Bontoduri, Sabtu (30/10/2021)
Anggota DPRD Kota Makassar, Budi Hastuti kembali menemui konstituen di dua kelurahan yakni Jongaya dan Bontoduri, Sabtu (30/10/2021)

MAKASSAR – Anggota DPRD Kota Makassar, Budi Hastuti kembali menemui konstituen di dua kelurahan yakni Jongaya dan Bontoduri, Sabtu (30/10/2021). Agendanya, reses pertama masa persidangan pertama 2021-2022.

Pada kesempatan itu, Budi Hastuti menerima curhatan warga persoalan drainase. Kata dia, daerah tersebut menjadi titik rawan banjir saat musim hujan. Sebab, saluran drainase yang ada tidak berfungsi dengan baik.

“Keluhan warga masih pada soal drainase. Dua kelurahan itu semua keluhkan itu, makanya ini kita akan koordinasikan dengan OPD terkait,” tukas Budi Hastuti.

Masalah yang ada di masyarakat selama reses akan menjadi perhatiannya. Kata Politisi Gerindra ini, masukan yang diterimanya akan disampaikan saat Paripurna dan diinput ke Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD).

“Jadi, semua masukan akan diteruskan ke OPD terkait. Ini manfaat dari SIPD,” ucapnya.

Khusus penanganan drainase. Kata anggota Komisi D DPRD Kota Makassar ini, pihaknya akan melakukan pengerukan sementara melalui tim Satgas Drainase. Minimal, mengurangi tingkat genangan yang timbul akibat air hujan,” paparnya.

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...