Logo Lintasterkini

Danrem 141 TP Meninjau Sasaran Karya Bhakti TNI Di Soppeng

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Rabu, 13 Mei 2020 23:51

Danrem 141 TP Meninjau Sasaran Karya Bhakti TNI Di Soppeng

SOPPENG — Danrem 141/TP Brigjen TNI Djashar Djamil didampingi Bupati Soppeng H Andi Kaswadi Razak dan Dandim 1423/Soppeng Letkol Inf Richard M Butarbutar melakukan peninjauan perintisan jalan penghubung antara Kabupaten Soppeng – Kabupaten Barru di Kampung Gellenge Kecamatan
Marioriawa. Selasa (12/5/2020).

 

 

Dalam peninjuan tersebut, Danrem 141/TP dan rombongan menggunakan kendaraan roda dua (motor trail). Ini dilakukan Danrem bersama rombongan agar sekaligus menikmati keindahan alam kampung Gellenge yang sangat jauh dari perkotaan dan berada di pedalaman hutan.

 

 

Bupati Soppeng, H Andi Kaswadi Razak mengatakan, tujuan dari perintisan jalan penghubung antara Kabupaten Barru dan Kabupaten Soppeng ini sebagai jalur lintas menuju destinasi wisata andalan Kabupaten Soppeng yaitu KWA Lejja.

 

 

“Obyek wisata KWA Lejja ini sangat diminati wisatawan lokal khususnya saat liburan. Kita harapkan, jalanan ini kelak dapat menjadi jalur pendekat ke obyek wisata khususnya wisatawan dari Kabupaten Barru sehingga tidak harus berputar lagi melalui Kabupaten Sidrap yang jaraknya cukup jauh,” ucap Kaswadi Razak.

 

 

Sementara Danrem 141/TP, Brigjen TNI Djashar Djamil berterima kasih kepada Bupati Soppeng atas dukungan dan kerjasamanya kepada Kodim 1423/Soppeng sehingga dapat bersinergi melakukan pembangunan dan inovasi.

 

 

“Perintisan jalanan penghubung Kabupaten Barru dengan Kabupaten Soppeng ini akan sangat bermanfaat bagi kedua daerah, khususnya Kabupaten Soppeng yang memiliki KWA Lejja,” kata Danrem.

 

 

Selain itu, lanjut Danrem, perintisan jalanan ini juga akan membawa manfaat besar bagi masyarakat Gellenge.

 

 

“Dengan adanya akses jalan ini, masyarakat Gellenge lebih mudah untuk menjual hasil buminya. Selama ini mereka hidup di tengah hutan dan cukup repot ketika hendak menjual hasil buminya,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Pemerintahan19 April 2024 13:55
Pemkot Makassar Jadi Pemerintah Kota Pertama di Indonesia Timur Terapkan KKPD
MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar mulai menggunakan Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD). Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah...
Ekonomi & Bisnis19 April 2024 11:50
Kallafriends Catatkan Peningkatan Transaksi Selama Ramadan Hingga Lebaran
MAKASSAR – Dengan berbagai fitur dan program menarik yang dihadirkan, Kallafriends kini semakin menjadi pilihan pelanggan setia KALLA dalam bert...
Ekonomi & Bisnis19 April 2024 11:44
Indosat Ooredoo Hutchison-Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat or IOH) dan Mastercard hari ini menandatangani nota kesepahaman (MoU) untuk berkolaborasi dalam men...
News19 April 2024 11:23
Ditagih Janji Pemberdayaan Pak Ogah, Dirlantas Polda Sulsel Sebut Media Tidak Profesional
MAKASSAR – Kritikan terhadap makin maraknya pak ogah di Kota Makassar tak kunjung usai. Media sosial (Medsos) dan online terus menyoroti makin menja...