Logo Lintasterkini

Dandim 1405 Mallusetasi Ajak Elemen Bangsa Jaga Keutuhan NKRI

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 01 Februari 2017 23:53

Dandim 1405/Mlts saat memberi sambutan di kegiatan kajian bulanan DPD II KNPI Kota Parepare.
Dandim 1405/Mlts saat memberi sambutan di kegiatan kajian bulanan DPD II KNPI Kota Parepare.

PAREPARE – Dandim 1405 Mallusetasi (Mlts), Letkol Czi Syarifuddin Sara mengajak semua elemen masyarakat, khususnya yang berada di wilayah kerjanya untuk saling menjaga keutuhan NKRI. Itu disampaikan Syarifuddin Sara dalam sambutan singkatnya saat menghadiri kegiatan kajian bulanan pemuda komisi Kesbang DPD II KNPI Parepare bersama DPK/OKP/BEM se-Kota Parepare, Rabu (1/2/2017) yang mengambil tema  ‘Bahaya Kebangkitan Komunisme’.

“Saya sangat  mengapresiasi atas kegiatan ini, mengingat  bahaya laten komunisme harus terus kita waspadai dan saling menjaga kedaulatan NKRI dengan bekerja sama menjujung tinggi nilai-nilai kemerdekaan dan pancasila yang merupakan dasar negara kita,” pesan Syarifuddin Sara dihadapan para peserta kajian bulanan yang hadir.

Kegiatan kajian bulanan yang dilaksanakan di Warkop Daeng Kota Parepare ini turut dihadiri Ketua KNPI Kota Parepare, Danramil 1405-02 Soreang Parepare, Ketua OKP dan Ketua BEM serta para tamu undangan. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional05 Januari 2026 10:16
Mantan Kapolda Sulsel dan Eks Kapolrestabes Makassar, Rusdi Hartono Resmi Naik Pangkat Jadi Komjen Pol
JAKARTA — Karier Dr. Rusdi Hartono, M.Si terus menanjak. Perwira tinggi Polri yang dikenal pernah menjabat Kapolda di Sulawesi Selatan dan Kapolrest...
Nasional05 Januari 2026 09:50
Jusuf Kalla Lepas 72 Relawan Kemanusiaan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
JAKARTA — Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla, melepas sebanyak 72 relawan kemanusiaan yang akan diberangkatkan untuk membantu pena...
Nasional05 Januari 2026 09:43
KUHP Baru Berlaku 2026: Sekolah hingga Panti Asuhan Jadi Lokasi Pidana Kerja Sosial, Efektif atau Sekadar Solusi Tambal Sulam?
JAKARTA — Pemerintah bersiap menerapkan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) baru mulai 2026. Salah satu kebijakan yang diklaim progresif adalah ...
News05 Januari 2026 08:59
BPBD Kota Selamatkan 13 Warga Makassar Terjebak di Air Terjun Saat Wisata Alam
MAKASSAR –Hujan deras yang mengguyur kawasan hulu Sungai Jeneberang berubah menjadi ancaman dalam hitungan menit. Air bah datang tiba-tiba, memutus ...