Logo Lintasterkini

Pelaku Pencabulan Anak Di Bone Dibekuk Polisi

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 02 Juli 2017 17:54

Pelaku (Pakai Topi), saat diamankan Unit Resmob Polres Bone
Pelaku (Pakai Topi), saat diamankan Unit Resmob Polres Bone

BONE – Diduga telah melakukan tindak pidana asusila terhadap anak dibawah umur, Syamsuddin Alias Kudding Bin Suddin (45), warga Kelurahan Toro Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone terpaksa diamankan Petugas Polres Bone.

Terduga pelaku dibekuk Tim Resmob Polres Bone yang dipimpin Bripka Sukarman di kampung Lonrae, Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone, Sabtu (1/7/2017) kemarin sekira pukul 15.00 Wita.

Syamsuddin ditangkap berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP/267/VI/2017/RES BONE, tanggal 29 Juni 2017. Dalam laporan polisi tersebut, tindakan asusila yang dilakukan pelaku terjadi Selasa (27/6/2017) sekira pukul 18.00 Wita.

Adapun korbannya yaitu seorang anak perempuan berinisial RY (14), warga Kelurahan Jeppe’e, Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone. Modusnya, pelaku terlebih dahulu mengajak korban bersilaturahim ke rumahnya. Namun di tengah perjalanan, tepatnya di areal persawahan yang sepi, pelaku malah melakukan tindak asusila kepada korbannya sambil mengancam agar korban jangan teriak.

Dari penyelidikan lanjutan, diketahui selain RY, pelaku juga telah melakukan tindakan asusila terhadap dua anak dibawah umur lainnya.

Kapolres Bone, AKBP Kadarislam melakui Kasat Reskrim, AKP Hardjoko dalam keterangannya kepada awak media, Minggu (2/7/2017), membenarkan jika terduga pelaku saat ini telah diamankan di Mapolres Bone. Untuk proses hukum selanjutnya kata Hardjoko ditangani Unit PPA SatReskrim Polres Bone. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...