Logo Lintasterkini

Jumlah Pengguna Facebook di Indonesia Capai 130 Juta di 2021, Terbanyak Ketiga di Dunia

Maulana Karim
Maulana Karim

Rabu, 03 November 2021 22:10

Ilustrasi Facebook. [Kon Karampelas/Unsplash]
Ilustrasi Facebook. [Kon Karampelas/Unsplash]

Indonesia menjadi negara terbanyak ketiga di dunia sebagai pengguna media sosial (medsos) Facebook. Hingga Juli 2021, jumlah pengguna aktif di Indonesia mencapai 130 juta.

Sejak berdiri tahun 2004 silam, kepopuleran Facebook memang masih bertahan hingga sekarang. Facebook memiliki miliaran pengguna aktif di seluruh dunia.

Dilansir dari Tempo.co, Rabu (3/11/2021), yang sumbernya dari laman Statista, pada 10 September 2021, disebutkan jika Facebook adalah media sosial terpopuler di dunia dengan pengguna aktif bulanan lebih dari 2,85 miliar.

Sebanyak 81,8 persen pengguna Facebook di seluruh ternyata mengakses akun mereka melalui perangkat seluler.

Untuk mengetahui negara dengan jumlah pengguna Facebook terbanyak, Departemen Riset Statista melakukan survey pada Juli 2021. Hasilnya, diketahui ada negara-negara dengan pengguna Facebook terbanyak di dunia.

Posisi pertama diraih oleh India yang memiliki 340 juta pengguna Facebook. Posisi kedua ditempati oleh Amerika Serikat dengan 200 juta pengguna.

Indonesia menempati posisi ketiga dengan pengguna aktif sebanyak 140 juta. Lalu, posisi berikutnya ditempati oleh Brazil dengan 130 juta pengguna aktif.

Di posisi kelima ada Meksiko dengan 98 juta pengguna Facebook. Filipina menempati posisi keenam dengan 88 juta pengguna aktif.

Posisi ketujuh ditempati oleh Vietnam dengan 71 juta pengguna Facebook. Thailand menempati posisi selanjutnya dengan 54 juta pengguna.

Posisi nomor sembilan diraih Mesir dengan 47 juta pengguna Facebook. Kemudian Bangladesh menempati posisi kesepuluh dengan pengguna terbanyak 46 juta orang.

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...