Logo Lintasterkini

Baru Menjabat, Dirresnarkoba Polda Sulsel Sambangi Kantor BNNP Sulsel

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 05 Januari 2022 21:18

Kepala Badan Nasional Narkotika Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan Brigjen Pol. Drs. Ghiri Prawijaya, M.Th menerima kunjungan Dirresnarkoba Polda Sulsel Kombes Pol. Dodi Rahmawan, S.IK., MH beserta jajarannya
Kepala Badan Nasional Narkotika Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan Brigjen Pol. Drs. Ghiri Prawijaya, M.Th menerima kunjungan Dirresnarkoba Polda Sulsel Kombes Pol. Dodi Rahmawan, S.IK., MH beserta jajarannya

MAKASSAR – Kepala Badan Nasional Narkotika Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan Brigjen Pol. Drs. Ghiri Prawijaya, M.Th menerima kunjungan Dirresnarkoba Polda Sulsel Kombes Pol. Dodi Rahmawan, S.IK., MH beserta jajarannya, Rabu (5/1/2022) di Kantor BNNP Sulsel Jl. Manunggal 22 Kel. Maccini Sombala Kec. Tamalate Kota Makassar.

Hadir dalam kegiatan tersebut mendampingi Dirresnarkoba polda Sulsel Kabag Bin Ops AKBP Basri,SH.,Kasubdit I Diresnarkoba Polda Sulsel Kompol Daryanto, Kabag Wasidik Ditresnarkoba Polda Sulsel Kompol Dr.Ilham.

Dirresnarkoba Polda Sulsel Kombes Pol Dodi Rahmawan,S.IK.MH mengatakan kunjungan bersama jajarannya ke kantor BNNP Sulsel untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan sinergitas dalam pemberantasan narkoba di wilayah Sulsel. Salah satu poin yang dibicarakan adalah mekanisme TAT, Restoratif Justice dan satu persepsi dalam program Kampung Bersinar (bersih narkoba) dan tangguh.

Sementara itu, Kepala BNNP Sulsel Brigjen Pol Drs Ghiri Prawijaya,M.Th mengatakan dirinya mengucapkan terima kasih kepada Dirresnarkoba Polda Sulsel beserta jajarannya yang telah menyempatkan berkunjung ke kantor BNNP Sulsel.

“Diharapkan semoga dari pertemuan ini dapat memberikan hal yang positif antar kedua lembaga dalam penanganan narkotika dan sinergitas yang kuat antara BNNP Sulsel dan Polda Sulsel dalam program P4GN di Sulsel harus dipertahankan” harapnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News24 November 2025 17:49
Mahasiswa KPI UIN Alauddin Belajar Jurnalistik TV di Kompas TV Makassar
MAKASSAR – Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) mengunjungi Kompas TV di Makassar, Sulawesi Selatan di Makassar. Kunjungan tersebut untuk ...
Nasional24 November 2025 13:41
Komisi III DPR RI Bahas DIM RUU Penyesuaian Pidana, Demokrat Tekankan Standarisasi Pemidanaan Nasional
JAKARTA — Di tengah gelombang besar pembaruan hukum pidana nasional yang memasuki tahap paling krusial, Komisi III DPR RI menggelar rapat kerja pent...
News24 November 2025 12:45
Hadapi Pemilihan RT/RW, Sekda Makassar Ingatkan Netralitas Camat dan Lurah
MAKASSAR — Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, Andi Zulkifly, menegaskan bahwa camat dan lurah memiliki peran strategis dalam menjaga keamanan ...
Pendidikan24 November 2025 09:36
Edukasi Laut di Barrang Caddi, 31 Siswa SMPN 39 Ikuti Pembelajaran Ekosistem Pesisir
MAKASSAR — Sebanyak 31 siswa SMP Negeri 39 Makassar di Pulau Barrang Caddi mengikuti kegiatan penyadartahuan ekosistem pesisir dan laut yang digelar...