Logo Lintasterkini

Ketua TP PKK Sulsel Pamit dengan Haru, Titip Pesan untuk Kepengurusan Selanjutnya

Redaksi
Redaksi

Selasa, 05 September 2023 09:28

(Foto: Pemprov Sulsel)
(Foto: Pemprov Sulsel)

MAKASSAR – Masa jabatan Naoemi Octarina selaku Ketua TP PKK Sulsel sekaligus Ketua Dekranasda Sulsel dan Bunda PAUD Sulsel akan berakhir per 5 September 2023.

Mengakhiri masa pengabdiannya, Naoemi mengumpulkan seluruh pengurus TP PKK Sulsel, Dekranasda Sulsel, dan Pokja Bunda PAUD Sulsel.

Kegiatan yang dikemas dalam acara ramah-tamah itu dilaksanakan di Baruga Karaeng Pattingalloang
Rujab Gubernur Sulsel, Minggu (3/9/2023) malam.

Secara pribadi, Naoemi meminta maaf jika ada kesalahan dalam memimpin TP PKK Sulsel dan Dekranasda Sulsel. “Secara pribadi, saya memohon maaf jika sejak dilantik sampai sekarang saya punya salah, saya minta maaf,” kata Naoemi yang tidak bisa menahan air mata harunya.

Ia pun berpesan kepada para pengurus TP PKK, Dekranasda, dan Pokja Bunda PAUD, agar melanjutkan program-program kerja yang sudah ada.

Apalagi, kata dia, di dalamnya sudah ada sistem dan SOP yang dibuat. Mulai dari administrasi hingga pelaporan keuangan.

“Kita sudah punya SOP yang dibuat dalam bentuk baku. Persuratan, proposal, juga laporan keuangan. Kalau sistem yang berjalan dalam satu gerakan, maka meskipun pengurus berganti, semua akan tetap berjalan dengan baik,” terangnya.

Naoemi juga berpesan agar tidak ada lagi kelompok-kelompok dalam kepengurusan TP PKK dan Dekranasda Sulsel. Ia juga berharap semua berjalan secara konsisten.

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...