MAKASSAR – Sebuah ledakan hebat terjadi di lantai 9 Rumah Sakit (RS) Siloam, Jalan Metro Tanjung Bunga, Selasa (4/10/2016) sekira pukul 22.10 Wita. Sejumlah pasien dan petugas panik akibat peristiwa itu.
Menurut ketetangan security bernama Hendra bahwa pada saat ledakan terjadi ia sedang berada di lantai tujuh. “Ledakannya besar sekali,” katanya.
Penanggung jawab maintenance, Paborongan, mengatakan, pada saat dilakukan pengecekan di tempat ledakan terjadi, tepatnya di lantai 9 paling atas, ledakan diduga dari mesin pemanas air yang mempunyai daya tampung 1000 Liter. Akibatnya tembok ruangan panel hancur.
Baca Juga :
Reruntuhan tembok tersebut jatuh tepat di atas mobil Toyota Rush warna putih DD 1073 XV yang mengakibatkan rusak pada kap mesin dan bemper depan rusak. (*)
Komentar