Logo Lintasterkini

Kecelakaan Maut di Jalan Ir Sutami, Dua Pengendara Motor Tewas di Tempat

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 07 September 2021 21:30

Polisi melakukan identifikasi di lokasi kecelakaan
Polisi melakukan identifikasi di lokasi kecelakaan

MAKASSAR – Sebuah kecelakaan maut terjadi di samping Tol Jl Ir Sutami, Kecamatan Biringkanaya, Makassar, Selasa (7/9/2021) sore. Pada peristiwa ini, dua orang pengendara motor tergeletak di pinggir jalan.

Kabarnya, keduanya meninggal dunia di lokasi. Lokasi kejadian di dekat pertigaan jalan arah masuk ke RS Sayang Rakyat.

Rekaman video amatir yang beredar di media sosial, terlihat jelas dua korban dikerumuni oleh warga yang melintas. Kedua korban adalah laki-laki dan diduga berboncengan motor.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan maut itu melibatkan sepeda motor bernomor polisi DD 3260 WI dengan sebuah truk kontainer. Diduga sepeda motor melambung dari sisi kiri dan bersenggolan dengan sebuah mobil box yang belum diketahui identitasnya.

Selanjutnya, sepeda motor jatuh ke kiri dan pengendara motor bersama boncengannya jatuh ke kanan terlindas Roda bagian kiri belakang mobil truk Nissan Trailer. Kedua korban terindentifikasi bernama Nursalam dan M Sul.

Kasat lantas Polrestabes Makassar, AKBP Andi Kumar membenarkan kejadian itu. “Anggota sudah mendatangi lokasi dan melakukan tindakan yang seharusnya dilakukan,” ujarnya.

Sementara itu, polisi telah mengamankan 1 unit Mobil Truk Nissan Trailer No.Pol 9616 UU dan satu unit Sepeda Motor Yamaha R 150 No Pol DD 3260 WI yang dikendarai kedua korban. (*)

Penulis : Maulana Karim

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...