Logo Lintasterkini

Tikungan S Balikajang Di Pinrang Kembali Memakan Korban  Jiwa

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Selasa, 23 April 2024 23:20

TKP Laka Lantas di tikungan S Balikajang Kabupaten Pinrang
TKP Laka Lantas di tikungan S Balikajang Kabupaten Pinrang

PINRANG — Sabri (40), karyawan SPBE di Suppa Kabupaten Pinrang menjadi korban Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) tabrak lari. Akibatnya, korban meninggal Dunia di TKP dengan beberapa luka cukup serius di bagian tubuhnya.

Laka Lantas yang merenggut korban jiwa ini terjadi di jalan Poros Parepare – Pinrang, tepatnya di tikungan S Balikajang Dusun Majakka Desa Watang Pulu Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang,Selasa (23)4/2024) sekitar pukul 13.00 WITA.

Data yang diperoleh lintasterkini.com, kronologis kejadiannya berawal saat korban yang mengendarai kendaraan roda dua dan bergerak dari arah Parepare menuju Pinrang diserempet ipeh sebuah mobil. Korban terjatuh dengan  menderita luka  cukup serius dan meninggal dunia di lokasi kejadian (TKP).

Kapolres Pinrang AKBP Andiko Wicaksono melalui Kasat Lantas AKP Ibrahim yang dikonfirmasi membenarkan adanya Laka Lantas tersebut. Pihaknya kini masih melakukan penyelidikan (Lidik) atas mobil yang terlibat dalam peristiwa tragis itu.

“Mobil yang terlibat masih dalam lidik. Korban mengalami luka luka dan meninggal dunia di TKP,” ungkap AKP Ibrahim. Via pesan singkat selulernya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 19:19
Layanan Digital Hub dari Indosat Ooredoo Hutchison Siap Penuhi Kebutuhan Digital Masa Kini
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan Digital Hub, fitur terbaru yang kini tersedia di aplikasi myIM3 dan bima+ untuk ...
News19 Februari 2025 17:28
Perumda Parkir Makassar Apresiasi Dedikasi dan Prestasi Danny Pomanto
MAKASSAR – Perumda Parkir Makassar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomant...
News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...
Pemerintahan19 Februari 2025 15:22
Banjir Air Mata Iringi Danny Pomanto Saat Berpamitan di Balai Kota
MAKASSAR – Air mata seluruh jajaran Pemerintah Kota Makassar akhirnya tumpah dan tak terbendung saat Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto men...