Logo Lintasterkini

Tekan Peningkatan Penyebaran Covid-19, Pemkab Pinrang Terapkan Pembatasan Aktifitas

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Rabu, 07 Oktober 2020 23:38

Bupati Pinrang Irwan Hamid
Bupati Pinrang Irwan Hamid

PiNRANG — Laju kasus Covid – 19 di Kabupaten Pinrang yang bergerak meningkat cukup signifikan dalam beberapa pekan terakhir membuat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang mengambil langkah pembatasan terhadap sejumlah sektor maupun kegiatan yang bisa mengundang berkumpulnya banyak orang.
Pembatasan aktifitas ini mulai diberlakukan Rabu (7/10/2020), yang meliputi sektor perdagangan seperti Pasar, Kafe/Warkop, Toko dan Toko Modern serta kegiatan Hajatan.

Berdasarkan surat edaran resmi Bupati Pinrang, aktifitas untuk Pasar dibatasi hingga pukul 17.00 Wita. Sementara untuk Warkop/Kafe, Toko dan Toko Modern beroperasi dibatas pukul  21.00 Wita. Adapun untuk kegiatan hajatan sepert resepsi pengantin, Aqiqah dan lainnya, untuk sementara tidak diberikan izin dengan catatan untuk yang akan menikah tetap diperbolehkan
tetapi ijab kabulnya di Kantor Urusan Agama (KUA).

“Kondisi memaksakan kami harus mengambil langkah pembatasan seperti ini. Makanya, pembatasannya juga kita tidak tentukan berapa lama,” jelas Bupati Pinrang, Irwan Hamid saat dikonfirmasi lintasterkini.com, Rabu (7/10/2020).

Namun Irwan menegaskan, jika grafik kasus Covid -19 di Kabupaten Pinrang sudah mulai melandai atau terkendali, tentunya pembatasan ini akan dicabut atau dilonggarkan kembali. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis26 Juli 2024 23:59
Beginilah Bentuk Implementasi CIMB Niaga Terhadap Bisnis Berkelanjutan
MAKASSAR – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan prinsip keberlanjutan dalam setiap kegiat...
News26 Juli 2024 20:59
Bumi Karsa Turut Bantu Korban Longsor di Gorontalo, Salurkan Makanan Instan Hingga Perlengkapan Medis
GORONTALO – Bumi Karsa turut membantu korban longsor yang terjadi di Kecamatan Suwawa, Gorontalo. Bantuan yang disalurkan berupa puluhan dus makanan...
Politik26 Juli 2024 18:48
PAN Terima Pendaftaran Andi Seto Sebagai Bakal Calon Wali Kota Makassar
MAKASSAR – Andi Seto Asapa mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wali kota Makassar di DPD PAN Makassar, di Jalan Abdullah Dg Sirua, Ju...
News26 Juli 2024 16:52
Fashion Show Kucing, Meriahkan Zona 5 F8
MAKASSAR – Salah satu bagian dari Event Makassar Internasional Eight Festival abd Forum (F8), disemarakkan oleh komunitas para pemerhati kucing....