Logo Lintasterkini

Polsek Panakkukang Amankan 38 Motor Curian di Enrekang

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 08 Januari 2016 09:18

Sepeda motor curian yang berhasil diamankan aparat Polsek Panakkukang dari Enrekang dan Toraja.
Sepeda motor curian yang berhasil diamankan aparat Polsek Panakkukang dari Enrekang dan Toraja.

MAKASSAR – Aparat Polsek Panakkukang berhasil menemukan 38 sepeda motor curian dari seorang tersangka spesialis pencurian sepeda motor (curanmor) dan membawanya ke Mapolsek Panakkukang, Jumat (8/1/2016) sekira pukul 06.00 Wita.

Sepeda motor itu didapat setelah kurang lebih seminggu Tim Resmob Unit Reskrim Mapolsekta Panakkukang dipimpin Dantim Aiptu Yansen Siregar melakukan pengembangan serta penyelidikan terhadap Erwin Pratama alias Breges (21), bersama penadahnya Alamsyah alias Alam (24).

Keduanya merupakan warga asal Kabupaten Enrekang. Sementara, motor curian ditemukan di Kabupaten Enrekang dan Toraja.

Puluhan motor curian tersebut diangkut dengan tiga Mobil Dump Truck. Mobil tersebut dikawal hingga ke Mapolsek Panakkukang membawa motor curian dan tersangka.

“Kami masih melakukan penyelidikan dan pengembangan terhadap pelaku. Untuk warga masyarakat yang merasa kehilangan motor dan sudah pernah melapor sebaiknya mendatangi kantor Polsek Panakkukang dengan membawa BPKB atau surat keterangan yang jelas terkait kepemilikan motor,” ujar Kanitreskrim Mapolsekta Panakkukang AKP Warpa. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...