Logo Lintasterkini

Garuda Indonesia Lakukan Efisiensi Besar Besaran

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 08 September 2016 22:26

Garuda Indonesia
Garuda Indonesia

JAKARTA – PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk terus berupaya memutar otak untuk meningkatkan kinerja pada Semester II 2016. Menengok ke belakang, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini menelan kerugian Rp 821 miliar pada Semester I lalu.

Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo mengungkapkan, strategi bisnis yang dilakukan pada Semester II adalah dengan efisiensi besar-besaran.

“Pertama kami akan lakukan efisiensi tidak hanya dari operasional, tetapi juga dari biaya-biaya perawatan pesawat. Alasannya, memang pada Semester I kemarin itu perawatan pesawat membutuhkan biaya yang sangat besar,” kata Arif di JCC, dikutip dari liputan6.com, Kamis (8/9/2016).

Mengenai biaya perawatan pesawat ini, Arif mengaku tengah melakukan negosiasi ulang kepada para lessor yang sudah menjalin kerja sama dengan Garuda Indonesia.‎ Setidaknya ada 27 lessor yang bekerjasama dengan Garuda Indonesia yang saat ini sedang dinegosiasi.

“Renegosiasi ini bukan pekerjaan mudah, dan kami sedang lakukan upaya besar-besaran untuk itu,” tegas Arif.

Garuda Indonesia juga sedang bernegosiasi dengan beberapa perusahaan pesawat seperti Boeing, Airbus, Bombardier dan ATR untuk bisa menjadwal ulang pembayaran (redelivery payment‎) beberapa pesawat yang tengah dipesan.

Dari upaya yang dilakukan itu, Arif mentargetkan mampu menghemat biaya hingga akhir tahun mencapai US$ 200 juta. Namun penghematan ini masih di luar biaya untuk bahan bakar. “Jadi semester II ini saya kira akan lebih positif,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...