Logo Lintasterkini

Penerbangan Baru Garuda Indonesia Makassar-Balikpapan Sudah Dibuka

Fakra
Fakra

Senin, 18 November 2024 13:49

Penjabat (Pj) Sekda Makassar, Irwan Adnan, menghadiri peluncuran rute baru penerbangan Garuda Indonesia yang menghubungkan Makassar dan Balikpapan pada Senin (18/11/2024).(Foto:pemkotmks)
Penjabat (Pj) Sekda Makassar, Irwan Adnan, menghadiri peluncuran rute baru penerbangan Garuda Indonesia yang menghubungkan Makassar dan Balikpapan pada Senin (18/11/2024).(Foto:pemkotmks)

MAKASSAR – Penjabat (Pj) Sekda Makassar, Irwan Adnan, menghadiri peluncuran rute baru penerbangan Garuda Indonesia yang menghubungkan Makassar dan Balikpapan pada Senin (18/11/2024).

Rute ini menghubungkan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, dengan Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Balikpapan.

Irwan Adnan mengapresiasi langkah Garuda Indonesia yang membuka peluang baru untuk mempercepat arus mobilitas barang dan orang.

“Ini akan berdampak positif bagi sektor ekonomi dan investasi, terutama di Makassar dan Balikpapan,” katanya.

Dengan rute ini, Garuda Indonesia juga meluncurkan rute Denpasar-Balikpapan, yang diharapkan dapat memperluas konektivitas antarwilayah di Indonesia.

Apalagi dengan adanya Ibukota Nusantara maka penerbangan dari dan ke Makassar juga Balikpapan menjadi pilihan terbaik untuk kawasan timur Indonesia.

Dengan rute baru ini diharapkan menjadi langkah penting untuk meningkatkan konektivitas udara di Indonesia.

Juga mendukung pertumbuhan ekonomi dan memperkuat infrastruktur transportasi nasional

Penerbangan ini menggunakan pesawat B737-800NG berkapasitas 162 penumpang, dengan tarif mulai Rp 700.000.

Rute ini tersedia empat kali seminggu, yakni setiap Senin, Selasa, Kamis, dan Sabtu. (***)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...