Logo Lintasterkini

Razia Tempat Kos, BNN Ciduk 27 Pengguna Narkoba

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 09 Juni 2015 15:22

News/Ilustrasi Kasus Narkoba (sumber:istimewa)
News/Ilustrasi Kasus Narkoba (sumber:istimewa)

MAKASSAR – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan kembali melakukan razia di wilayah Makassar. Wilayah razia menyasar sejumlah indekos di dua lokasi yakni Jalan Sungai Sadang dan Jalan Jajala, mulai pukul 14.00 Wita.

Tim yang terdiri dari BNNP Sulsel, Kemenkuham Sulsel dan Polda Sulselbar mendatangi lokasi dengan membawa alat tes urin. Dari rasia dibawa 27 orang, terdiri dari 11 laki-laki dan 16 perempuan yang diduga penhgguna narkoba.

Dari Jalan Sungai Saddang ditahan 7 laki-laki dan 10 perempuan, sedangkan di Jalan Jajala terdiri dari 4 laki-laki dan 6 perempuan. Sore kemarin mereka digiring ke BNNP Sulsel untuk direhabilitasi.

Saat razia BNN menemukan 1 alat isap sabu (bong) di lokasi. Selain narkoba, beberapa orang yang digiring kemarin juga karena mengonsumsi obat-obatan daftar G.

Salah seorang perempuan yang terjaring razia, Mei (31) mengaku mengkonsumsi obat daftar G jenis somad. Pelayan di salah satu kafe yang berlokasi di Jalan Gunung Latimojong itu mengatakan, ia mengonsumsi somad untuk meningkatkan kepercayaan dirinya saat bekerja. “Tadi sebelum tidur siang saya minum empat biji. Setelah itu langsung tidur sampai ada razia,” ujar Mei, Senin (8/6).

Kepala Bidang Pemberantasan AKBP Rosnah mengatakan, razia kemarin masih rangkaian dari operasi Sulsel Bersinar 2015. Razia akan berjalan sampai Desember mendatang. “Sebelum direhab, mereka akan kita assesment terlebih dahulu untuk mengetahui tingkat ketergantungannya,” kata Rosnah. (republika.co.id)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...