Logo Lintasterkini

Sidang Isbat: 10 Juli, Awal Ramadhan 2013

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 09 Juli 2013 08:51

ist
ist

ist

JAKARTA - Kementerian Agama akhirnya memutuskan awal Ramadhan 1434 H jatuh pada hari Rabu, 10 Juli 2013. Keputusan diambil dalam sidang isbat di Kementerian Agama yang dipimpin Menteri Agama Suryadharma Ali dan diikuti belasan organisasi masyarakat Islam.

“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, kami tetapkan bahwa tanggal 1 Ramadhan 1434 Hijriah adalah bertepatan hari Rabu, 10 Juli 2013,” kata Menteri Agama Suryadharma Ali, di Kementerian Agama, Senin (8/7/2013) petang.

Sebelumnya, anggota Badan Hisab dan Rukyat Planetarium Cecep Nurwendya menyimpulkan, berdasarkan kriteria empirik astronomi, awal Ramadhan jatuh ketika ketinggian hilal di Pelabuhan Ratu, Sukabumi sebesar 0,65 derajat, dengan jarak busur Bulan-Matahari 4,55 derajat, umur hilal 3 jam, 35 menit, 25 detik, dan iluminasi hilal 0,18 persen.

“Dengan begitu, tidak ada referensi apapun bahwa hilal Ramadhan 1434 H tanggal 8 Juli 2013 dapat teramati dari seluruh wilayah Indonesia,” ujar Cecep.

Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Dewan Masjid Indonesia hadir dalam sidang istbat tersebut. Selain itu, belasan orma Islam yang hadir adalah Nahdlatul Ulama, Lembaga Persahabatan Ormas Islam, Wahdah Islamiyah, Alwasliah, Al Itihadiyah, dan lainnya. (tt)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis07 November 2025 06:06
Mangara Jazz Project Persembahkan Album The Sounds of Makassar Merayakan Hari Jadi ke-418 Kota Makassar
MAKASSAR – Mangara Jazz Project (MJP), kelompok musik jazz fusion asal Makassar, kembali menunjukkan dedikasinya terhadap pelestarian budaya lok...
Ekonomi & Bisnis07 November 2025 06:02
KALLA Perkuat Aksesibilitas Pelanggan Melalui Aplikasi Kallafriends
MAKASSAR – Sebagai upaya untuk terus memberikan best experience kepada pelanggan, KALLA terus berinovasi melalui pengembangan Aplikasi Kallafriends,...
News07 November 2025 00:12
Respons Cepat! Satgas Perumda Parkir Tertibkan Jukir Liar di Sekitar SD Sudirman
MAKASSAR – Gerak cepat dilakukan Tim Satuan Tugas (Satgas) Perumda Parkir Makassar Raya setelah menerima aduan warga terkait maraknya aktivitas juru...
Ekonomi & Bisnis06 November 2025 23:11
Dukung Kemajuan Pendidikan, CIMB Niaga Umumkan 50 Penerima Beasiswa 2025
JAKARTA – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) konsisten mendukung kemajuan pendidikan nasional, salah satunya melalui program beasiswa bagi maha...