MAMUJU – Dalam rangka menciptakan kondisi keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Mamuju, Korem 142 Taro Ada Taro Gau (Tatag) Mamuju dan Satuan Brimob Mamuju, Kamis (9/3/2017) melaksanakan kegiatan patroli gabungan.
Kegiatan diawali dengan melaksanakan apel pengecekan personil di halaman Makorem 142/Tatag, diikuti personil Korem 142/Tatag dan Satuan Brimob Mamuju yang terlibat dalam tim patroli.
Kasi Intel Korem 142/Tatag, Letkol Kav Thomas Rudyanto dalam keterangannya kepada lintasterkini.com, Kamis (9/3/2017) mengatakan, patroli yang dilakukan bersama anggota Polri, khususnya Satuan Brimob ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan warga Kota Mamuju dalam melaksanakan aktifitas kesehariannya.
Baca Juga :
“Kita akan berkeliling Kota Mamuju dengan mengunakan motor menyusuri jalan poros maupun lorong. Pada patroli kali ini, sekitar 20 personil dari TNI-Polri dilibatkan,” ungkap Thomas.
Kedepannya lanjut Thomas, patroli gabungan ini akan terus digelar. Untuk itu, pihaknya, akan senantiasa berkoordinasi dengan Polri dan instansi terkait demi menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Mamuju. (*)
Komentar