Logo Lintasterkini

Danny Pomanto Akan Kembalikan Pemadam Kebakaran Lorong

Budi S
Budi S

Senin, 10 Mei 2021 16:52

Danny Pomanto Meninjau Lokasi Kebakaran di Jalan Tinumbu, Minggu (09/05/2021).
Danny Pomanto Meninjau Lokasi Kebakaran di Jalan Tinumbu, Minggu (09/05/2021).

MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto turun meninjau lokasi kebakaran di Jalan Tinumbu, lorong 149, Kelurahan Layang, Kecamatan Bontoala, Minggu kemarin (09/05/2021).

Peristiwa ini menghanguskan sedikitnya 28 rumah warga. Dipastikan, 43 kepala keluarga kehilangan tempat tinggal. Beruntung tidak ada korban jiwa berjatuhan.

Di lokasi, Danny Pomanto banyak menerima keluhan warga. Utamanya soal akses keluar masuknya armada kebakaran. Hanya satu akses.

“Kita lihat kebakaran di sini resikonya sangat besar. Di mana lorong sempit dan buntu. Kita carikan solusi bagaimana akses lorong tidak hanya satu. Kira juga bersyukur dan alhamdulillah sekali tidak ada korban jiwa karena ini sangat rawan sekali,” kata Danny Pomanto.

Olehnya, dia meminta kepada dinas terkait untuk berbenah. Memperbanyak sistem kebakaran di dalam lorong-lorong.

“Pemadam kebakaran di lorong dulu sudah menjadi program kami yang kemudian dihentikan. Insyaallah karena memang kesulitan paling besar pada saat ada kebakaran di lorong,” tandasnya.

“Pemerintah kota akan berbenah untuk terus melatih warga menggunakan motor dan mobil kecil pemadam dan unitnya kami perbanyak,” lanjut Danny Pomanto.

Dia pun menyempatkan diri memantau kondisi dapur umum yang telah disediakan Dinas Sosial. Serta tenda pengungsian oleh BPBD Makassar. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...