Logo Lintasterkini

Hari Pahlawan, Kapolrestabes Makassar Ikuti Karnaval Sepeda Ontel-Mobil Antik dan Ziarah Makam

Maulana Karim
Maulana Karim

Rabu, 10 November 2021 22:43

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Witnu Urip Laksana Ziarah Makam.
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Witnu Urip Laksana Ziarah Makam.

MAKASSAR– Banyak cara memperingati Hari Pahlawan yang jatuh hari ini Rabu (10/11/21). Seperti yang dilakukan para Jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Sulsel mereka mengenang perjuangan para pahlawan dengan menggelar safari atau konvoi kendaraan klasik.

Konvoi bersama ini diikuti sebanyak 70 motor klasik seperti vespa, 60 mobil klasik dan 150 unit sepeda onthel. Kegiatan konvoi ini diinisiasi oleh Kodam XIV Hasanuddin.

Giat pelepasan rombongan konvoi itu dilakukan di Lapangan Hasanuddin Jalan Jenderal Sudirman Kota Makassar dan dihadiri sejumlah pimpinan Forkopimda di Sulsel yakni:

Mereka yang hadir itu yakni:
1. Mayjen Mochamad Syafei Kasno, SH. (Pangdam XIV Hasanuddin)
2.Brigjen TNI Dwisurjat Atmojo (Kabinda Sulsel)
3. Brigjen TNI Refrizal (Kasdivif 3)
4. Dr. Abdul Hayat Gani,M.S.I (Sekda Provinsi Sulsel / mewakili PLT Gubernur Sulsel)
5. A.Ina Kartika Sari (Ketua DPRD Prov. Sulsel)
6. H. Mohammad Ramadhan Pomanto (Walikota Makassar)
7. Bpk. Adnan PurichtaIchsanSH, MH (Bupati Gowa)
8. Kolonel Tek Feri Gumayadi (Aslog Kosekhanudnas II)
9. R. Febrytriyanto, S.H. M.H (Kejati Sulsel)
10. Kolonel Marinir Marsono, S.A.P (Wadanlantamal)
11. Kombes Pol Frans Sentoe, S.IK. M.Si (Dir Lantas Polda Sulsel)
12. Kombes Pol Witnu Urip Laksana, SIK (Kapolrestabes Makassar)
13. Kolonel Kav. Dwi Irbaya Sandra, S.Sos (Dandimtabes Makassar).
14. Kolonel Inf Muhammad Aidi. S.Ip.M.Si (Asintel Kasdam XIV/Hsn)
15. Kolonel Pnb Vincentius Endy, H.P (Danwing)
16. Letkol Pas Radjo Erwin (Pabandya Slog.
17. Forkopimda Kota Makassar.

Rombongan konvoi kendaraan klasik bertolak dari Lapangan Hasanuddin di Jalan Jenderal Sudirman Makassar menuju makam Sultan Hasanuddin di Jalan Pallantikang Gowa. Di sana, rombongan menggelar doa bersama.

Setelah itu, rombongan melanjutkan berziarah ke makam Pangeran Diponegoro di Jalak Diponegoro Makassar. Di sana juga ada kegiatan doa bersama.

Kegiatan konvoi ini berakhir di Benteng Rotterdam. Di sana, ada kegiatan ramah tamah yang diisi berbagai acara seperti menampilkan penyanyi yang membawa lagu-lagu bertema pahlawan dan pembacaan puisi-puisi perjuangan.

Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol
Witnu Urip Laksana mengatakan, bahwa kegiatan seperti ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat patriotisme dan cinta tanah air.

Sebab, kegiatan ini sekaligus mengingatkan kembali nilai-nilai patriotisme para pejuang bangsa. Karena kata Kombes Pol Witnu, generasi muda kita mulai melupakan Hari Pahlawan 10 November.

“Hal ini perlu diingatkan kembali agar generasi muda penerus bangsa tidak melupakan sejarah,” ujar Kombes Pol Witnu

“Tentunya kegiatan ini memiliki makna yang sangat positif sebagai wahana untuk meningkatkan kebersamaan dan soliditas sebagai modal utama dalam memperkokoh tetap tegaknya keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tambahnya.

Selain itu, Kombes Pol Witnu juga mengajak semua komponen memanfaatkan momentum ini untuk berkomitmen meningkatkan kerja sama, menghormati tugas dan fungsi masing-masing serta bersinergi dalam setiap pengabdian.

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis07 Januari 2026 20:04
KALLA-PMI Distribusikan 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera Melalui Kapal Kemanusiaan Gelombang II
JAKARTA – KALLA kembali berkontribusi dalam penditribusian bantuan untuk mendukung percepatan pemulihan pascabencana di Aceh dan Sumatera melalui Ka...
Ekonomi & Bisnis07 Januari 2026 19:59
Tutup Tahun 2025 dengan Luar Biasa, Kalla Toyota Kembali Hadirkan yang Spesial di Awal Tahun 2026
MAKASSAR – Di tengah dinamika industri otomotif yang menantang, Kalla Toyota berhasil menunjukkan resiliensi dan dominasi yang luar biasa di tah...
News07 Januari 2026 19:55
Sekolah Kolong Rumah di Dusun Bara Resmi Dibuka
MAKASSAR – Pemerintah Kabupaten Maros melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan meresmikan pembangunan gedung Sekolah Kolong–SDN 238 Bontoparang...
News07 Januari 2026 18:15
Kakorlantas Polri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat, Tekankan Tanggung Jawab dan Profesionalisme Personel Lalu Lintas
JAKARTA — Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Agus Suryonugroho memimpin Upacara Laporan Kenaikan Pangkat personel Korps Lalu Lintas Polri ...