Logo Lintasterkini

Bawa Tramadol, Dua Pemuda Diamankan di Jalan Boulevard

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 11 Maret 2016 08:24

Dua pemuda saat diamankan petugas Polsek Panakkukang
Dua pemuda saat diamankan petugas Polsek Panakkukang

MAKASSAR – Tim Resmob Unit Reskrim Polsek Panakkukang meringkus dua pemuda yang membawa obat daftar G jenis Tramadol di Jalan Boukevard Jumat (11/3/2016), sekira pukul 02.00 Wita.

Mereka masing-masing Sandhy Yudha Saputra alias Sandi (15), warga jalan BTN Asabri Blok A 5 no 13 dan Muhammad Abidin alias Abi (20), warga BTN Asabri Blok E3 no 10.

Keduanya diringkus Tim Resmob dipimpin Panit 2 Ipda Asian Sihombing yang saat itu sedang melakukan patroli dalam rangka Operasi Pekat. Petugas menghadang kedua pemuda tersebut saat berada di jalan Boulevard karena memperlihatkan gelagat yang mencurigakan.

Alhasil, saat digeledah ditemukan sebanyak dua bungkus obat daftar G jenis Tramadol berisi 20 butir. Obat daftar G yang di miliki kedua pemuda tersebut sering dikonsumsi oleh para pelaku begal, sebelum melakukan aksi pembegalan.

Selain 20 butir Tramadol, turut juga disita uang tunai sebesar Rp600 ribu yang diakui oleh kedua pemuda tersebut hasil rental PS serta 3 buah Hp merk Smartfren warna hitam, Blackberry warna putih dan Hp SPC warna hitam.

Selanjutnya kedua pemuda tersebut digelandang ke Mapolsek Panakkukang, guna pengembangan serta penyelidikan lebih lanjut. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...