Logo Lintasterkini

Operasi Patuh 2023

Tidak Pakai Helm, Pengendara Ditegur Secara Humanis

Herwin Bahar
Herwin Bahar

Rabu, 12 Juli 2023 11:07

Seorang petugas kepolisian dari Ditlantas Polda Sulsel memberikan teguran secara humanis kepada pengendara yang melnggar di Jalan Abubakar Lambogo, Makassar.
Seorang petugas kepolisian dari Ditlantas Polda Sulsel memberikan teguran secara humanis kepada pengendara yang melnggar di Jalan Abubakar Lambogo, Makassar.

MAKASSAR – Kegiatan Operasi Patuh Pallawa 2023 terus dilakukan jajaran Ditlantas Polda Sulsel. Di hari ketiga, sejumlah personel turun melakukan operasi secara humanis, Rabu (12/7/2023).

Seperti terlihat di Jalan Abubakar Lambogo, seorang pengendara motor wanita yang tidak memakai helm terjaring razia. Namun, petugas tidak memberikan tilang namun menegur secara humanis.

Tidak hanya menegur secara lisan, petugas juga memberikan sosialisasi pentingnya memakai helm saat berkendara. Ada pula diberikan brosur terkait jenis pelanggaran yang ditindak pada operasi patuh kali ini.

Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Sulsel AKBP Dewiana Syamsu Indyasari yang dikonfirmasi mengatakan, kegiatan Operasi Patuh Pallawa 2023 memang dilakukan dengan Preventif, Preemtif serta represif atau penegakan hukum.

Namun, sambungnya, sesuai arahan pimpinan dalam hal ini Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol Faizal, lebih dikedepankan preemtif dan preventif. “Makanya petugas di lapangan memberikan teguran secara humanis kepada pengendara yang kedapatan melakukan pelanggaran karena kita mau mengedekasi mereka,” terangnya.

Khusus penegakan hukum, kata dia, bukan sesuatu yang peioritas. “Penegakan hukum atau tilang sifatny hanya 20 persen saja. Yang utama kita inginkan adalah para pengendara sadar akan pentingnya mematuhi aturan lalulints demi keselamatan bersama,” ungkapnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...