Logo Lintasterkini

Markis Kido Meninggal Dunia, Atlet Bulu Tangkis Legendaris Indonesia

Andi
Andi

Senin, 14 Juni 2021 23:52

Markis Kido dan Hendra Setiawan (Foto: Getty Images/Lars Baron_)
Markis Kido dan Hendra Setiawan (Foto: Getty Images/Lars Baron_)

JAKARTA — Kabar duka menyelimuti dunia bulu tangkis Indonesia. Atlet legendaris Markis Kido meninggal dunia, Senin malam (14/6/2021).

Informasi itu dibenarkan di akun PBSI. Mereka juga menyampaikan berita duka meninggalnya salah satu pahlawan bulu tangkis Indonesia, Markis Kido.

“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah meninggal dunia salah satu pahlawan bulutangkis Indonesia, peraih emas Olimpiade Beijing 2008, Markis Kido,” tulis PBSI.

“Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Selamat jalan Kido!” lanjut tulisan tersebut.

Markis Kido merupakan atlet ganda putra kebanggaan Tanah Air. Berbagai prestasi sudah dia raih sepanjang kariernya.

Sebut saja, medali emas Kejuaraan Dunia 2007 dan Olimpiade Beijing 2008. Dia juga pemilik tujuh medali emas SEA Games.(*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...