Logo Lintasterkini

Lurah Pandang Dicopot Usai Hina Wali Kota Makassar

Budi S
Budi S

Kamis, 15 April 2021 05:26

Wali Kota Makassar,  Danny Pomanto
Wali Kota Makassar, Danny Pomanto

MAKASSAR – Percakapan Lurah Pandang, Muh Nawir di group whatsapp kelurahan tersebar luas. Dia menghina Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto.

Nawir menyebut jika Danny Pomanto wali kota pembohong. Pada tangkapan layar yang viral itu, nama Nawir ditulis dengan sebutan Bang Jack.

BKPSDM Makassar tidak tinggal diam. Nawir lalu diproses. Atas tindakannya, dia dicopot. Tidak lagi menjabat lurah di wilayah Kecamatan Panakkukang tersebut.

Hal itu disampaikan Plt Sekretaris BKPSDM, Munandar, Rabu (14/04/2021). Yang menurutnya, Nawir resmi dicopot setelah diperiksa.

“Itu terbukti. Dia (Nawir) bersalah dalam LHP (Laporan Hasil Pemeriksaan). Dia mengakui perbuatannya,” ungkap Munandar.

“Ada kalimat tidak patut, (seperti) bohong kepada wali kota, itu tidak bagus. Tidak patut seperti itu,” pungkasnya melanjutkan.

Bukti Penghinaan Lurah Pandang

Untuk mengisi kekosongan jabatan Lurah Pandang tersebut, BKPSDM masih mencari pengganti Nawir sebagai pelaksana tugas.

Danny Pomanto lalu menyikapi prilaku anak buahnya itu. Baginya, perbuatan Nawir adalah cerminan dari rusaknya sistem pemerintahan.

“Ini bentuk bobroknya pemerintahan di bawah. Bisa dibayangkan, Lurah bilang wali kotanya kayak begitu di media sosial,” tuturnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...