Logo Lintasterkini

Bocah Tenggelam di Kanal Metro Tanjung Bunga, Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Andi
Andi

Sabtu, 15 Mei 2021 15:58

Proses evakuasi seorang bocah 11 tahun yang tenggelam di kanal Jalan Metro Tanjung Bunga, Sabtu (15/5/2021).
Proses evakuasi seorang bocah 11 tahun yang tenggelam di kanal Jalan Metro Tanjung Bunga, Sabtu (15/5/2021).

MAKASSAR — Seorang bocah berusia 11 tahun tenggelam di kanal Jalan Metro Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (15/5/2021).

Bocah laki-laki tersebut tenggelam setelah berenang bersama tiga rekan sebayanya. Namun, tiba-tiba korban berinisial I menghilang.

Ketiga rekannya tak sempat menemukan keberadaan korban. Sehingga mereka bergegas melaporkannya kepada keluarganya, di Jalan Baji Pa’mai Dalam.

Warga yang mengetahui kabar bocah tenggelam ini langsung memadati lokasi kejadian. Badan SAR Nasional (Basarnas) juga langsung menyusuri kanal tersebut untuk mencari korban.

Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Makassar yang mengetahui kejadian ini juga mengerahkan personelnya untuk membantu proses evakuasi.

Sayangnya, saat ditemukan korban sudah tidak bernyawa. Wajahnya dalam kondisi pucat. Di mulutnya terlihat mengeluarkan busa.

“Lokasinya di Danau Jeneberang Jalan Metro Tanjung Bunga, pintu air. Kondisinya MD (meninggal dunia),” ucap Plt Kepala Dinas Damkar, Hasanuddin.

Saat dievakuasi, keluarga korban tampak begitu histeris. Terutama saat jasad korban dibawa ke mobil milik Polsek Tamalate.

“Diperkirakan sudah meninggal dunia, sekarang dibawa ke RS Bhayangkara untuk visum,” kata Kapolsek Tamalate, Kompol Ahmad Yulias.(*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...