Logo Lintasterkini

Lima Pelaku Perkosaan Anak Dibawah Umur Di Enrekang Ditangkap

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Sabtu, 15 September 2018 16:39

Kelima Pelaku saat dimanakan di Mapolres Enrekang
Kelima Pelaku saat dimanakan di Mapolres Enrekang

ENREKANG — 5 dari 9 pelaku perkosaan terhadap gadis dibawah umur berinisal RH (16) di Kabupaten Enrekang, akhirnya berhasil diringkus jajaran Polres Enrekang. Kelima pelaku tersebut masing-masing, RB (31), HH (21), RR (22), AR (28) dan DS (47). Sementara empat pelaku lainnya yang berinisial SF, FR, AD dan IW masih dalam pengejaran petugas.

 

“Benar, kita sudah amankan lima pelaku, adapun empat pelaku lainya sementara dalam pengejaran,” kata Kapolres Enrekang, AKBP Ibrahim Aji kepada awak media, Sabtu (15/9/2018).

 

Ibrahim menuturkan, kronologis kejadian tersebut berawal saat korban yang masih berstatus pelajar di sebuah SMU di Kabupaten Enerakng itu diajak jalan-jalan oleh seorang pelaku. Kemudian pelaku membawa korban ke sebuah gubuk kosong di hutan pinus di wilayah Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang.

 

“Dari hasil penyelidikan sementara, korban mengaku disekap selama 14 hari, sejak 22 Agustus hingga 4 September 2018 di hutan pinus di Desa Janggurara dan Desa Banti Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang,” tutur Ibrahim Aji.

 

Untuk mengelabui warga dalam melancarkan aksi bejatnya itu, para pelaku memilih berpindah-pindah tempat.

 

“Modus pelaku agar perbuatan bejatnya itu tidak ketahui warga adalah dengan cara berpindah-pindah tempat. Para pelaku akan kita jerat Pasal 81 ayat 2 Undang-Undang Perlindungan Anak,” tandasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Pemerintahan17 Februari 2025 18:14
Bupati-Wakil Bupati Terpilih Gowa Jalani Tes Kesehatan Jelang Pelantikan
JAKARTA  – Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Gowa, Hj. Siti Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin, menjalani pemeriksaan kesehatan seba...
News17 Februari 2025 16:17
Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Temui Menteri Koperasi, Perjuangkan Nasib KSP Balo’ta
JAKARTA – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (P) Frederik Kalalembang, bertemu dengan Menteri Koperasi RI, Budi Arie Setiadi, di ...
Pemerintahan17 Februari 2025 13:55
Jadi Inspektur Upacara Hari Kesadaran Nasional, Karaeng Kio’ Pamit
MAKASSAR – Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Mallaganni menyampaikan permohonan pamitnya dihadapan seluruh ASN Pemkab Gowa saat menjadi inspektur up...
Ekonomi & Bisnis17 Februari 2025 13:25
Hotel Royal Bay Makassar Tawarkan 200 Pilihan Menu Berbuka Puasa
MAKASSAR – Hotel Royal Bay Makassar kembali hadir menyemarakkan bulan suci Ramadan dengan tema “Feel In Egypt”. Hotel ini menargetkan 4.000 ...