Logo Lintasterkini

Imbas Teror di Paris, Kapolda Sulsel Perintahkan Perketat Keamanan Kantor Dubes

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 15 November 2015 12:45

Kapolda Sulsel Irjen Pol Pudji Hartanto (kiri) saat hadir di acara HUT Brimob di Makosat Brimob Polda Sulsel, Sabtu (14/11/2015).
Kapolda Sulsel Irjen Pol Pudji Hartanto (kiri) saat hadir di acara HUT Brimob di Makosat Brimob Polda Sulsel, Sabtu (14/11/2015).

MAKASSAR – Insiden teror di Paris Prancis menyebabkan sedikitnya 153 orang tewas. Imbas tragedi ini membuat Kepolisian Negara Republik Indonesia melalui Kapolri memerintahkan para Kapolda di pelosok nusantara untuk waspada terhadap berbagai jaringan yang ada.

Mendapat perintah tersebut, Kapolda Sulsel Irjen Pol Pudji Hartanto langsung memerintahkan para Kapolres di Sulselbar untuk meningkatkan keamanan terhadap berbagai fasilitas penting. Termasuk meningkatkan keamanan di kantor Duta Besar (Dubes) dan Konsulat yang ada di Sulsel.

Tidak hanya itu, jajaran kepolisian yang ada di Sulsel diminta pula segera meningkatkan patroli dan pengamanan di tempat-tempat umum.  “Tingkatkan kesiapan dan kewaspadaan seluruh jajaran,” ujar Pudji, Minggu (15/11/2015).

Serangan di Kota Paris terjadi di 7 titik mulai dari restoran, bar, hingga gedung konser. Salah satu lokasi ledakan yaitu di depan stadion di mana pertandingan sepak bola antara Jerman melawan Prancis berlangsung.

Ledakan berada di luar stadion Stade of France dan sejumlah titik seperti di restoran sampai arena konser Bataclan. Suasana Paris mencekam dan Prancis menetapkan status darurat.

Sejauh ini belum ada pihak yang mengklaim bertanggung jawab atas penembakan dan berbagai ledakan di Paris, Prancis. Namun insiden ini terjadi setelah serangan udara Amerika Serikat dan koalisi di Suriah dikabarkan menewaskan anggota militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS), Jihadi John.

Laporan beberapa media mengkhawatirkan serangan teror di Paris ini berkaitan dengan kabar kematian Jihadi John. Terlebih, salah satu saksi mata dalam penembakan di gedung konser Bataclan mengaku mendengar salah satu pelaku meneriakkan ‘Ini untuk Suriah’ sebelum melepas tembakan brutal. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...