Logo Lintasterkini

Curiga Pasanganmu Selingkuh? Ambil Cepat Langkah Ini

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 16 Februari 2021 00:13

ilustrasi
ilustrasi

LINTASTERKINI.COM – Saat ini, selingkuh sepertinya sudah menjadi masalah umum yang kerap dialami oleh banyak pasangan. Bahkan, dalam sebuah survei di tahun 2015 terungkap, bahwa satu dari lima pria dan wanita pernah berselingkuh dari pasangannya.

Jika kita mulai curiga dengan adanya tanda-tanda klasik yang menunjukkan pasangan kita selingkuh, maka sudah waktunya untuk mengambil tindakan. Survei yang dilakukan oleh Superdrug Online Doctor, memberikan beberapa wawasan menarik tentang masalah rumit ini.

Dilansir dari kompas.com, di antara 1.000 orang Eropa dan Amerika yang mencurigai pasangannya selingkuh, sebagian besar menggunakan setidaknya satu dari enam metode untuk memeriksa kecurigaan tersebut.

Di antaranya, melihat ponsel pasangan, membaca isi pesannya, mengecek media sosial, memeriksa riwayat aktivitas pasangan, menanyakan pada teman yang sama-sama dikenal, dan diam-diam mengikutinya.

Hasil survei melaporkan, strategi yang mencapai keberhasilan tertinggi adalah dengan mengikuti pasangan yang dicurigai berselingkuh. Faktanya, meskipun hanya satu dari 10 responden yang berani untuk melakukan metode ini, namun hampir 50 persen dari mereka menemukan bukti kecurangan pasangan.

Akan tetapi perlu diketahui bahwa membuntuti pasangan yang kita curigai berselingkuh secara berulang juga bisa menyebabkan efek emosional yang signifikan dan kekhawatiran dalam pikiran.

Sementara itu, metode jitu lainnya adalah mengintip pesan di ponselnya (39,5 persen), menyakan pada teman bersama (38,2 persen), dan memeriksa riwayat aktivitas pasangan (32,2 persen). Ini mungkin strategi yang lebih masuk akal daripada mengikuti pasangan secara diam-diam.

Tapi, berhati-hatilah mengakses ponsel pasangan tanpa izin. Di beberapa negara bisa seperti Inggris, mengakses ponsel seseorang tanpa izin dianggap telah melanggar aturan. Oleh sebab itu, berkomunikasi langsung dengan pasangan adalah cara terbaik yang mungkin dapat diambil dalam kasus ini. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...