Logo Lintasterkini

Cegah Gagal Ginjal Sejak Dini, SD Islam Athirah Racing Centre Ajak Anak Bijak Konsumsi Manis

Fakra
Fakra

Jumat, 16 Agustus 2024 17:11

SD Islam Athirah Racing Centre menyelenggarakan program edukasi yang bertemakan Bahaya Makanan dan Minuman Manis terhadap Kesehatan Ginjal, Jumat 16 Agustus 2024 di Mushollah SD Islam Athirah Racing Centre.(Foto:SDathirah)
SD Islam Athirah Racing Centre menyelenggarakan program edukasi yang bertemakan Bahaya Makanan dan Minuman Manis terhadap Kesehatan Ginjal, Jumat 16 Agustus 2024 di Mushollah SD Islam Athirah Racing Centre.(Foto:SDathirah)

MAKASSAR – SD Islam Athirah Racing Centre menyelenggarakan program edukasi yang bertemakan Bahaya Makanan dan Minuman Manis terhadap Kesehatan Ginjal, Jumat 16 Agustus 2024 di Mushollah SD Islam Athirah Racing Centre.

Kegiatan yang melibatkan seluruh siswa SD Islam Athirah Racing Centre, guru, dan karyawan ini bertujuan untuk memberikan edukasi terutama kepada siswa agar tidak berlebihan mengonsumsi makanan dan minuman manis.

Selain itu, siswa juga belajar tentang cara menjaga ginjal agar tetap sehat dengan memilih makanan dan minuman yang baik untuk tubuh.

Wakasek Kurikulum dan SDM SD Islam Athirah Racing Centre, Syahriyanti, S.Pd., M.Pd., mengungkapkan, beberapa tahun terakhir terdapat kasus gangguan kesehatan anak yang disebabkan oleh mengonsumsi makanan dan minuman yang kurang sehat. Sehingga, perlu perhatian khusus memahamkan para siswa.

“Dalam beberapa tahun terakhir, semakin banyak anak-anak yang harus menjalani cuci darah karena kerusakan ginjal yang disebabkan oleh seringnya mengonsumsi makanan berlemak, minuman manis, dan makanan-makanan lain yang tidak sehat. Sehingga, kami mengundang siswa-siswi SD Islam Athirah Racing Centre untuk mengikuti sesi edukasi ini,” ungkapnya.

Diketahui bahwa sesi edukasi ini bekerjasama dengan orang tua siswa yaitu Ermawati, S.Farm., M.Si., Apt.orang tua dari Diffa Azkayra Taufiq siswi kelas I selaku pemateri pada sesi edukasi kali ini. Ia menyampaikan materi yang sangat menarik kepada para siswa setelah mendengarkan sambutan dari Wakasek Kurikulum dan SDM.

“Materinya sangat bagus dan menarik. Berisi gambar-gambar dan video edukasi yang lebih mudah untuk difahami oleh para siswa,” jelas Syahriyanti.

Setelah penyampaian materi, beberapa siswa juga diberikan kesempatan untuk bertanya.

Di samping itu, salah satu orang tua siswa kelas V merasa senang dengan adanya program edukasi ini.

“Programnya masih berlangsung yah. Sangat bagus ini. Supaya anak-anak juga faham dan bisa atur makanan yang perlu mereka konsumsi termasuk anak saya,” ucapnya saat mendapati program edukasi yang sementara berlangsung di sekolah.(***)

 Komentar

 Terbaru

News12 Juli 2025 18:17
Indosat Perkuat Kehandalan Jaringan di Event Beautiful Malino 2025
GOWA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 dan Tri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pariwisata lokal d...
News12 Juli 2025 17:37
Komdigi Prakarsai AI Center of Excellence- Indosat, Cisco dan NVIDIA untuk Perkuat Daya Saing AI Nasional
JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (Komdigi) secara resmi meluncurkan Indonesia’s AI Center of Excellence, ekosistem ...
News12 Juli 2025 12:44
Momentum Harkopnas Ke-78, Wabup Pinrang Launching Koperasi Merah Putih
PINRANG — Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bungi memimpin langsung upacara peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tahun 2025 yang...
Hukum & Kriminal12 Juli 2025 12:10
Kejari Pinrang Selidiki Dugaan Tambang Ilegal Yang Beroperasi Tanpa Izin
PINRANG — Kejaksaan Negeri (Kejari) Pinrang melalui Seksi Pidana Khusus (Pidsus) menelusuri aktivitas tambang di wilayah Kabupaten Pinrang iyang...