Logo Lintasterkini

Harapan Besar untuk SD Islam Athirah Racing Centre, Orang Tua Siswa Sarankan Tutor Sebaya Menghafal pada Ujian Sima’an 5 Juz

Fakra
Fakra

Kamis, 18 Juli 2024 11:42

Siswa SD Islam Athirah Racing Centre tampil membawakan bacaan Al-Qur’an sebanyak 5 Juz sekali duduk pada Ujian Sima’an Al-Qur’an.(Foto:SD Islam Atirah)
Siswa SD Islam Athirah Racing Centre tampil membawakan bacaan Al-Qur’an sebanyak 5 Juz sekali duduk pada Ujian Sima’an Al-Qur’an.(Foto:SD Islam Atirah)

MAKASSAR – Siswa SD Islam Athirah Racing Centre tampil membawakan bacaan Al-Qur’an sebanyak 5 Juz sekali duduk pada Ujian Sima’an Al-Qur’an.

Ujian sima’an ini dilaksanakan pada Rabu, 17 Juli 2024 di Musholla SD Islam Athirah Racing Centre.

Siswa yang ujian sima’an bernama Fathin Shidqia Ikram dari kelas V. Fathin membawakan bacaan Al-Qur’an 5 juz yang terdiri dari Juz 1 hingga 3 dan Juz 29 hingga 30 yang sebelumnya ujian sima’an saat duduk di kelas IV.

Ujian sima’an ini disaksikan oleh siswa, guru, karyawan, dan keluarga siswa yang sima’an, beberapa orang tua siswa lainnya, serta seluruh masyarakat yang menyaksikan pelaksanaan ujian sima’an melalui YouTube Athirah TV yang disiarkan secara langsung.

Mengawali acara ini, Kepala SD Islam Athirah Racing Centre, Dr. Juhri, S.S., M.Hum. menyampaikan rasa bangganya. Selain itu, Juhri menyampaikan akan memberikan penghargaan seluas-luasnya untuk menghafal bagi siswa SD Islam Athirah Racing Centre yang mampu menghafal 5 Juz.

“Saya menyampaikan bahwa SD Islam Athirah Racing Centre akan memberikan penghargaan kepada siswa yang sudah mencapai 5 juz. Kami akan memberikan waktu seluas-luasnya untuk menghafal Al-Qur’an,” ucapnya.

Acara dilanjutkan dengan sepatah kata dari Ayah Fathin, Ahmad Ikram, S.T. Ikram berterima kasih kepada pihak sekolah serta menyampaikan harapannya untuk sekolah dan anak-anaknya.

“Saya mengucapkan terima kasih pada pihak sekolah dan harapannya ini terus berkembang sampai 10 Juz bukan hanya kepada anak kami, tetapi kepada seluruh siswa agar saling bekerjasama dan mendukung agar hafalannya bisa sama seperti Tutor Sebaya dalam menghafal. Apalagi, ini sesuatu yang tidak hanya kita rasakan di dunia tetapi juga di akhirat.” ucapnya.

Selanjutnya, bacaan Fathin disimak secara bergantian oleh beberapa siswa diantaranya Fauzan dan Azka, Abiyuu dan Asyura, Ziqa dan Zahra, Syahdan dan Aisyah, serta Rangga dan Afifah.
Acara bertambah haru usai Fathin menyelesaikan bacaannya dan memasangkan mahkota kepada nenek dan ibunya pada sesi sungkeman. Tidak hanya memberikan ucapan terima kasih kepada keluarga, tetapi juga kepada guru-guru khususnya guru Al-Qur’annya.

Sebagai Koordinator Al-Qur’an, Ramadhan Jaya, S.E merasa terharu karena salah satu siswa yang sempat diajarnya selesai ujian sima’an Al-Qur’an 5 juz.

“Saya merasa terharu melihat ananda Fathin menyelesaikan ujian sima’an 5 juz ini. Walaupun beberapa bacaan masih perlu dituntun, tapi saya sangat bangga melihat proses Ananda selama menghafal. Ananda banyak mengorbankan waktu masa kecilnya yang biasanya digunakan untuk liburan, namun digunakan untuk menghafal dan belajar Al-Qur’an,” tuturnya.(***)

 Komentar

 Terbaru

Hukum & Kriminal07 September 2024 23:22
Tampang Polisi yang Aniaya Pacarnya di Pinrang Tersebar, Begini Nasibnya
Briptu Al, oknum polisi yang aniaya pacarnya di Pinrang kini ditahan aparat Propam Polda Sulawesi Selatan (Sulsel). Foto Briptu AL tampak menunduk di ...
Ekonomi & Bisnis07 September 2024 23:12
Mengusung Tema Nine Four Points by Sheraton Makassar Rayakan Anniversary ke-9 
MAKASSAR – Hotel Four Points by Sheraton Makassar merayakan ulang tahun yang ke-9 di Ballroom Lily C, Sabtu 7 September 2024. Dengan mengusung t...
AI News07 September 2024 23:02
Tips Belanja Online yang Aman: Cara Melindungi Diri dari Penipuan
Dengan meningkatnya risiko penipuan dan pelanggaran data, berikut adalah tips belanja online yang aman yang akan membantu Anda ...
Ekonomi & Bisnis07 September 2024 22:17
Lazada99 Sale: Kesempatan Belanja Terbesar di Tahun Ini
Lazada99 Sale adalah event belanja online yang diadakan setiap tahun oleh Lazada untuk merayakan tanggal 9 September, atau sering disebut "9.9"...