Logo Lintasterkini

Puluhan Rumah Warga Buntu Matabing Luwu Terendam Banjir

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 16 September 2017 08:37

Banjir yang menggenangi rumah warga
Banjir yang menggenangi rumah warga

LUWU – Tingginya curah hujan di Kabupaten Luwu, khususnya di Desa Buntu Matabing Kecamatan Larompong dalam beberapa hari terakhir membuat puluhan rumah warga di desa tersebut terendam banjir. Ketinggian air yang berkisar 50 centi meter membuat aktifitas warga ikut terganggu.

Sangaji, warga Dusun Tolemo Desa Buntu Matabing dalam keterangannya mengatakan, banjir mulai melanda pemukiman warga sejak Kamis (14/9/2017) dini hari.

“Daerah kami memang sering dilanda banjir. Saya dan puluhan warga yang rumahnya terendam banjir langsung bergegas menyelamatkan perabot rumah tangga kami agar tidak terkena air,” tuturnya kepada awak media, Jim’at (15/9/2017)

Dia mengungkapkan, akibat terjangan banjir ini, ikan maupun udang yang dipelihara dalam tambak mereka ikut hanyut terbawa air sehingga dipastikan banyak petani tambak yang merugi.

“Di sini ada puluhan hektar tambak pak. sudah pasti ikan maupun udang banyak yang lepas dan sudah pasti pemiliknya rugi karena gagal panen,” ungkap Sangaji.

Yang cukup menyesakkan bagi Sangaji, musibah banjir datang bertepatan dengan hari pernikahan putrinya.

”Lokasi pernikahan putri saya terpaksa kami pindahkan ke rumah keluarga di Desa Rantebelu yang jaraknya berkisar 5 Kilometer dari sini,” ujarnya dengan sedih. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...