Logo Lintasterkini

Polres Sidrap Akhirnya Tangkap Peneror Bus Trans Sulawesi

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 16 Oktober 2013 12:23

Polres Sidrap Akhirnya Tangkap Peneror Bus Trans Sulawesi

SIDRAP – Pelaku teror bus trans Sulawesi di wilayah Kabupaten Sidrap akhirnya berhasil dibekuk. Dua orang yang diduga sebagai pelaku diamankan di Jalan Jenderal Sudirman sesaat setelah aksi pelemparan terhadap bus Bintang Timur yang melintas, Rabu (16/10/2013) dini hari.

Mereka yang ditangkap adalah Akbar (18) dan Hardi (18) yang merupakan warga setempat. Salah satunya yakni Akbar menderita tunarungu.

Kapolres Sidrap AKBP Hari Suntojoyo yang dikonfirmasi membenarkan penangkapan dua pelaku pelemparan. “Pelaku sebenarnya ada tiga orang, namun dua berhasil diamankan,” ucapnya.

Para pelaku ditangkap setelah memecahkan kaca mobil Bintang Timur. Kerugian akibat kejadian itu mencapai Rp 7 juta.

” Saat ini kami amankan pelaku di Polres Sidrap. Motif sementara karena iseng,” terangnya.

Kapolres mengaku tetap melakukan pengejaran terhadap para pelaku. Patroli juga makin diintensifkan agar tidak ada pelemparan. (uki)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...