PALU – Salah satu bentuk sinergitas antara Polri dan TNI di Palu, ditunjukkan melalu kegiatan penyemprotan disinfektan secara bersama Jumat (18/9/2020). Kegiatan ini dimaksudkan sebagai upaya penanggulangan wabah covid-19 di Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Aparat gabungan ini melakukan penyemprotan menggunakan sejumlah mobil water canon yang biasanya digunakan menghalau pengunjuk rasa. Penyemprotan disinfektan di wilayah Kota Palu ditandai dengan pelepasan tim gabungan oleh Wakil Kapolda Sulawesi Tengah Brigjen Pol Heri Santoso di depan Mapolda Sulawesi Tengah, Jalan Sam Ratulangi.
Turut hadir salam pelepasan ini, sejumlah pejabat utama Polda Sulawesi Tengah, Kadinsos Sulteng dan Walikota Palu, Drs Hidayat,M.Si.
Baca Juga :
Wakapolda dalam sambutannya menyampaikan jika kegiatan penyemprotan disinfektan itu sebagai wujud kepedulian Polri dan TNI dalam membantu pemerintah menanggulangi wabah virus corona khususnya di wilayah Kota Palu.
Wakapolda juga mengingatkan kepada tim dalam menjalankan tugas tetap mematuhi standar protokol kesehatan covid-19. ‘’Ini bagian dari wujud kepedulian kita membantu pemerintah dalam menanggulangi virus covid-19 khususnya di Kota Palu,’’jelasnya.
Untuk hari pertama, penyemprotan dilakukan di wilayah Palu Barat, palu Selatan dan Mantikulore. Sasaran penyemprotan selain jalan-jalan utama, fasilitas umum, juga objek-objek vital.Untuk hari berikutnya akan dilakukan di wilayah lain Kota Palu.(*)
Komentar