Logo Lintasterkini

Polres Bone dan Pemkab Bone Tanda Tangani Nota Kerjasama Tertib Lalu Lintas

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 19 Januari 2019 08:13

Polres Bone dan Pemkab Bone Tanda Tangani Nota Kerjasama Tertib Lalu Lintas

BONE – Jajaran Polres Bone dibawah komando AKBP Kadarislam S. Ik, menandatangani nota kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bone guna program tertib lalu lintas bagi kaum millenial. Kasatlantas Polres Bone, AKP Muh Thamrin dan Kadis Pendidikan Drs. H. Rosalim menyaksikan penandatanganan oleh Bupati Bone A. Fahsar M dan Kapolres Bone, Jumat (18/01/2019) pagi.

Diharapkan dengan kerjasama ini dapat menekan jumlah kecelakaan lalulintas yang ada di wilayah Kabupaten Bone. Tentunya hal tersebut menjadi keinginan dan tanggung jawab seluruh stakeholder.

“Alhamdulillah, kami berharap agar dengan adanya hal ini dapat menekan jumlah lakalantas. Dimana ini semua menjadi keinginan kita dan tanggung jawab bersama, “ucap AKBP. Kadarislam S. Ik.

Kaum millenial dewasa ini menjadi target utama berjalannya program ini. Dikarenakan pelanggar dan juga korban kecelakaan didominasi oleh kaum ini. Edukasi diharapkan dapat menjadi pegangan buat mereka untuk selalu berpedoman kepada pentingnya keselamatan dalam berlalu lintas.

“Target kami ialah kaum millenial, dimana pelanggar dan juga korban lakalantas itu didominasi oleh kaum ini. Edukasi ini diharapkan dapat menjadi pegangan buat mereka di kehidupan sehari hari agar selalu berpedoman pada pentingnya keselamatan dalam berlalu lintas, “tutup AKP. Muh Thamrin. (*)

Penulis : Amir

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...