Logo Lintasterkini

Sejumlah Hal yang Perlu Diketahui Kenapa Pria Loyo Saat Bercinta

Supriadi Lintas Terkini
Supriadi Lintas Terkini

Minggu, 19 Januari 2020 08:27

Ilustrasi. (Int).
Ilustrasi. (Int).

Menurunnya kinerja seksual seorang pria diranjang itu disebabkan dengan sejumlah masalah. Belajar dari kasus bau ‘ikan asin’ yang terjadi beberapa waktu lalu mengungkap fakta bahwa kondisi area intim pasangan begitu berpengaruh bagi libido pria. Gairah seks pada pria bakal hilang jika pada Miss V wanita memiliki aroma tak sedap.

“Wanita suka lupa dengan daerah genital. Bingung sama bentuk, warna, kadang jadi enggak pede. Padahal yang tak kalah penting itu vagina bersih, sehat, tidak berbau tak sedap sehingga pria juga lebih terangsang,” ujar Seksolog Haekal Ashari dalam temu media di kawasan Jakarta Pusat beberapa waktu lalulalu dikutip dari cnnindonesia.com.

Haekal menyebut bahwa Selain aroma tak sedap vagina, ada hal-hal lain yang bikin pria mendadak ‘turn off’ saat ingin beraksi di ranjang yakni kelelahan, stres dan penyakit.

Menurutnya, pria akan kehilangan hasrat bercinta jika kelelahan dan stres. Dalam kondisi seperti ini, pria sulit mempertahankan gairah seksualnya. Dia berkata, umumnya pria usia muda atau usia produktif mengalami ini.

“Namun kalau prianya sudah berumur, lalu dia turn off di tengah bercinta, bisa jadi karena penyakit. Penyakit ini penyakit yang bisa menyebabkan gangguan pada pembuluh darah,” Ungkap Haekal.

Lebih lanjut, Haekal menjelaskan, aliran darah jadi kunci ereksi. Saat aliran darah mendadak terganggu, pria patut curiga akan penyakit-penyakit yang berhubungan dengan aliran darah seperti hipertensi atau diabetes.

Kedua penyakit ini mengganggu aliran darah menuju penis sehingga penis tidak cukup terisi darah. Efeknya, penis yang tadinya ereksi bisa menjadi lemas dan lembek. Gairah seks pun menurun.

Nah olehnya itu, jika pria tiba-tiba ‘turn off’ saat bercinta, sebaiknya kedua belah pihak tidak memaksakan melanjutkan hubungan intim. Cukup bersantai, berbaring, beristirahat kemudian menguraikan masalahnya.

Ada baiknya meminta bantuan tenaga profesional untuk memecahkan masalah seksual anda. Pasangan tidak perlu saling menyalahkan jika tidak menemukan titik persoalan dan solusinya. Agar keharmonisan hubungan anda tetap terjaga. (*)

Penulis : Supe Ganteng

 Komentar

 Terbaru

Nasional05 Januari 2026 10:16
Mantan Kapolda Sulsel dan Eks Kapolrestabes Makassar, Rusdi Hartono Resmi Naik Pangkat Jadi Komjen Pol
JAKARTA — Karier Dr. Rusdi Hartono, M.Si terus menanjak. Perwira tinggi Polri yang dikenal pernah menjabat Kapolda di Sulawesi Selatan dan Kapolrest...
Nasional05 Januari 2026 09:50
Jusuf Kalla Lepas 72 Relawan Kemanusiaan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
JAKARTA — Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla, melepas sebanyak 72 relawan kemanusiaan yang akan diberangkatkan untuk membantu pena...
Nasional05 Januari 2026 09:43
KUHP Baru Berlaku 2026: Sekolah hingga Panti Asuhan Jadi Lokasi Pidana Kerja Sosial, Efektif atau Sekadar Solusi Tambal Sulam?
JAKARTA — Pemerintah bersiap menerapkan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) baru mulai 2026. Salah satu kebijakan yang diklaim progresif adalah ...
News05 Januari 2026 08:59
BPBD Kota Selamatkan 13 Warga Makassar Terjebak di Air Terjun Saat Wisata Alam
MAKASSAR –Hujan deras yang mengguyur kawasan hulu Sungai Jeneberang berubah menjadi ancaman dalam hitungan menit. Air bah datang tiba-tiba, memutus ...