Logo Lintasterkini

BREAKING NEWS: DPO Kasus Korupsi Pembangunan Fasilitas Awarannge Barru Dibekuk

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 19 November 2020 23:45

Oenardi alias Ayong berhasil dibekuk di rumahnya di Jalan Danau Poso Tanjung Merdeka
Oenardi alias Ayong berhasil dibekuk di rumahnya di Jalan Danau Poso Tanjung Merdeka

MAKASSAR – Pelarian terpidana kasus korupsi Proyek Pembangunan Fasilitas Awarange di Kabupaten Barru tahun 2005 akhirnya terhenti. Setelah 15 tahun buron, terpidana atas nama Oenardi alias Ayong berhasil dibekuk di rumahnya di Jalan Danau Poso Tanjung Merdeka, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Kamis (19/11/2020) malam.

Saat diamankan, terpidana ini tidak melakukan perlawanan. Ayong sendiri merupakan Daftar Pencarian Orang (DPO) Kejaksaan Negeri Barru yang sudah lama dicari.

Penangkapan buronan ini dilakukan oleh Kasi Pidana Korupsi, Kejari Barru Andi Ardiman dengan Kasi Intelijen Kejari Barru diback up Intelijen Kejati Sulsel. Perburuan DPO ini pun cukup dramatis.

Petugas harus mengikuti pelaku seharian. Mulai dari di Jalan Gunung Bambapuang hingga akhirnya berhenti di rumahnya yang baru di tempatinya di Jalan Danau Poso, Tanjung Merdeka.

Kepala Kejaksaan Negeri Barru, Ardy Suryanto yang dikonfirmasi membenarkan penangkapan DPO tersebut. Ayong, kata Ardy, merupakan terpidana kasus korupsi Proyek Pembangunan Fasilitas Awarange di Kabupaten Barru tahun 2005.

” Tim saat ini masih di lapangan dan akan membawa DPO ke Kejati Sulsel untuk proses lebih lanjut,” ujarnya singkat. (*)

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 20:35
TNI Hormati Keputusan Pemerintah Tunjuk Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramadhani sebagai Dirut Perum Bulog
JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) menghormati dan mendukung penuh keputusan pemerintah yang menunjuk Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramadhani s...
News09 Juli 2025 18:25
Mercure Makassar-DLH Makassar Sosialisasi Pengolahan Sampah Basah Menjadi Eco Enzym dan Maggot
MAKASSAR – Sebagai bagian dari komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, Mercure Makassar Nexa Pettarani menggelar kegiatan edukatif bertajuk ...
Ekonomi & Bisnis09 Juli 2025 18:14
Indosat Business Luncurkan Vision AI, Solusi Pengawasan Cerdas Berbasis AI untuk Efisiensi dan Keamanan Bisnis
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui Indosat Business , memperkenalkan Vision AI , sebuah solusi pengawasan berbasis k...
Ekonomi & Bisnis09 Juli 2025 18:09
Kalla Toyota Hadirkan Auto Show 2025, Pameran Otomotif Terbesar di Sulawesi 
MAKASSAR – Memasuki pertengahan tahun, Kalla Toyota hadir membuat pameran otomotif terbesar di Sulawesi dengan penawaran spesial dan berbagai ak...