Logo Lintasterkini

BREAKING NEWS: DPO Kasus Korupsi Pembangunan Fasilitas Awarannge Barru Dibekuk

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 19 November 2020 23:45

Oenardi alias Ayong berhasil dibekuk di rumahnya di Jalan Danau Poso Tanjung Merdeka
Oenardi alias Ayong berhasil dibekuk di rumahnya di Jalan Danau Poso Tanjung Merdeka

MAKASSAR – Pelarian terpidana kasus korupsi Proyek Pembangunan Fasilitas Awarange di Kabupaten Barru tahun 2005 akhirnya terhenti. Setelah 15 tahun buron, terpidana atas nama Oenardi alias Ayong berhasil dibekuk di rumahnya di Jalan Danau Poso Tanjung Merdeka, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Kamis (19/11/2020) malam.

Saat diamankan, terpidana ini tidak melakukan perlawanan. Ayong sendiri merupakan Daftar Pencarian Orang (DPO) Kejaksaan Negeri Barru yang sudah lama dicari.

Penangkapan buronan ini dilakukan oleh Kasi Pidana Korupsi, Kejari Barru Andi Ardiman dengan Kasi Intelijen Kejari Barru diback up Intelijen Kejati Sulsel. Perburuan DPO ini pun cukup dramatis.

Petugas harus mengikuti pelaku seharian. Mulai dari di Jalan Gunung Bambapuang hingga akhirnya berhenti di rumahnya yang baru di tempatinya di Jalan Danau Poso, Tanjung Merdeka.

Kepala Kejaksaan Negeri Barru, Ardy Suryanto yang dikonfirmasi membenarkan penangkapan DPO tersebut. Ayong, kata Ardy, merupakan terpidana kasus korupsi Proyek Pembangunan Fasilitas Awarange di Kabupaten Barru tahun 2005.

” Tim saat ini masih di lapangan dan akan membawa DPO ke Kejati Sulsel untuk proses lebih lanjut,” ujarnya singkat. (*)

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...