Logo Lintasterkini

32.500 Paket Buka Puasa Dibagikan LAZ Hadji Kalla, Sasar Wilayah Kemiskinan Ekstrem di Makassar 

Fakra
Fakra

Rabu, 20 Maret 2024 22:01

LAZ Hadji Kalla membagikan 32.500 paket buka puasa (iftar) di 100 masjid yang menjangkau masyarakat di 10 kecamatan dan 20 kelurahan dengan tingkat kemiskinan ekstrem tertinggi. (Dok:Kalla)
LAZ Hadji Kalla membagikan 32.500 paket buka puasa (iftar) di 100 masjid yang menjangkau masyarakat di 10 kecamatan dan 20 kelurahan dengan tingkat kemiskinan ekstrem tertinggi. (Dok:Kalla)

MAKASSAR – Dalam upaya meraih keberkahan di bulan Ramadan, LAZ Hadji Kalla membagikan 32.500 paket buka puasa (iftar) di 100 masjid yang menjangkau masyarakat di 10 kecamatan dan 20 kelurahan dengan tingkat kemiskinan ekstrem tertinggi di Kota Makassar sejak 12 Maret lalu hingga 5 April mendatang.

Pemberian bantuan paket iftar ini adalah program rutin dari LAZ Hadji Kalla setiap tahunnya di bulan ramadhan.

Pembagian paket iftar yang berjalan selama 25 hari ramadan ini menyasar masyarakat yang berada di wilayah dengan lokus kemiskinan ekstrem berdasarkan data yang terhimpun dari Basis Data Terpadu (BDT), kerjasama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Makassar dan Lembaga-lembaga terkait.

Sehingga warga miskin/duafa dapat menikmati hidangan berbuka puasa di bulan Ramadan.

Salman Febriyansyah, selaku Program Manager Bidang Islamic Care LAZ Hadji Kalla menjelaskan, tebar iftar ini adalah salah satu program Islamic care, yang merupakan program bantuan langsung kepada masyarakat sebagai bentuk untuk menunjukkan komitmen dalam mendukung umat muslim yang berada di dalam kondisi sosial dan ekonomi yang sulit.

” Kami berharap penyaluran seluruh paket iftar bisa diterima dengan baik dan tepat sasaran bagi masyarakat yang memang benar-benar membutuhkan, sehingga masyarakat dhuafa bisa merasakan buka puasa yang lebih baik dan semoga dengan niat tersebut perusahaan kita bisa mendapatkan keberkahan oleh Allah SWT,” harapnya.

Najib, selaku Pengurus Masjid Nurul Shayyadin, Cambaya, Kecamatan Ujung Tanah, Kota Makassar yang berada di pinggiran Kota Makassar menyampaikan ucapan syukur dan terima kasihnya atas bantuan buka puasa yang didapatkan oleh warga dan masjidnya.

“Terima kasih banyak atas bantuan buka puasa yang diberikan oleh LAZ Hadji Kalla, semoga masyarakat bisa senantiasa menikmati program ini ditahun-tahun berikutnya, sehingga bisa lebih banyak lagi membantu masyarakat duafa, terutama yang ada di masjid ini,” ungkapnya. (***)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...