Logo Lintasterkini

Diancam Pisau, Dua Wanita Serahkan Barangnya

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 20 Desember 2016 12:29

ilustrasi
ilustrasi

YOGYAKARTA – Aksi pencurian dengan kekerasan terjadi di sebuah rumah di Jalan Gamelan, Panembahan, Keraton, Yogyakarta. Pelaku membawa kabur sejumlah barang berharga setelah mengancam korban dengan pisau.

Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi sekira pukul 19.00 WIB. Saat itu, korban bernama Sri Woelandari (58), tengah berada di rumah bersama Sumaryatun yang sudah berumur 90 tahun. Tiba-tiba, seorang lelaki masuk ke dalam rumah dengan masih mengenakan helm. Kedua perempuan itu pun kaget.

Selain itu, keduanya merasa ketakutan lantaran pelaku menodongkan pisau ke arah kedua korban sembari meminta ditunjukkan tempat penyimpanan perhiasan.

Kedua korban awalnya tidak mau menunjukkan, namun pelaku kemudian mengobrak-abrik sebuah almari meski tidak menemukan benda berharga di lokasi tersebut.

Kesal tak menemukan perhiasan, pelaku kembali mendekati korban dan mengancam akan membunuh kedua korban. Merasa tertekan dengan ancaman pelaku, korban akhirnya menunjukkan lokasi penyimpanan perhiasan.

Pelaku kabur setelah mengambil perhiasan serta membawa ponsel korban dan keris.

Kasat Reskrim Polresta Yogya, Kompol Kasim Akbar Bantilan mengatakan, pihaknya masih mendalami peristiwa itu. Sesuai keterangan korban, pelaku tiba-tiba masuk ke rumah. Pihaknya menyelidiki kasus tersebut dengan memeriksa sejumlah saksi.

“Kami sudah meminta keterangan saksi dan masih didalami. Saat ini dalam penyelidikan, semoga segera terungkap,” kata dia, seperti dikutip dari Harianjogja.com, Selasa (20/12/2016).

Ada dugaan, pelaku sudah mengetahui kondisi di sekitar lokasi kejadian. Sejumlah barang milik korban yang dilaporkan diambil pelaku antara lain, satu unit handphone merek Samsung, delapan keris dan perhiasan yang masih dalam penungan jumlahnya.

“Dugaan pelaku sudah mengetahui kondisi tempat kejadian perkara,” ujarnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...