Logo Lintasterkini

Antisipasi Kecelakaan Seperti di Balikpapan, Ditlantas Polda Sulsel Sosialisasi ke Sopir Truk Tronton

Herwin Bahar
Herwin Bahar

Jumat, 21 Januari 2022 20:05

Kompol Endi Pratama sosialisasi keselamatan kepada sopir truk tronton di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar
Kompol Endi Pratama sosialisasi keselamatan kepada sopir truk tronton di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar

MAKASSAR – Peristiwa kecelakaan beruntun akibat rem truk tronton blong di Balikpapan menjadi pelajaran berharga bagi semua pihak. Tidak ingin hal itu terjadi di Sulsel, Ditlantas Polda Sulsel langsung turun melakukan sosialiasi.

Sosialisasi dilakukan terhadap sejumlah sopir truk tronton di wilayah pelabuhan Soekarno hatta, Makassar, Jumat (21/1/2022) sore. Sosialisasi diinstruksikan langsung Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol Faizal ke petugas untuk melakukan sosialisasi.

Dalam sosialisasi yang dipimpin Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Sulsel Kompol Endi Pratama, petugas menghimbau kepada sopir truk tronton di wilayah Pelabuhan Soekarno Hatta untuk selalu mengechek setiap kendaraan yang akan dioperasikan. Yakni meliputi memenuhi persyaratan teknis seperti spion, klakson, lampu utama, lampu mundur, lampu rem, kaca depan, bumper, dan penghapus kaca dan lainnya.

Sementara itu, Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol Faizal mengatakan, sosialisasi ini merupakan gerak cepat pihaknya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti di Balikpapan. Yakni ada kendaraan truk yang kecelakaan akibat rem blong.

“Kita imbau semua truk untuk memeriksa kendaraannya sebelum jalan. Hal ini untuk mencegah terjadi rem blong dan lainnya. Semoga di Sulsel kita terhindar dari berbagai musibah,” terangnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...