Logo Lintasterkini

Warga Blokir Jalan Masuk Ke PLTA Balambano Lutim

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 21 Juli 2017 11:55

ilustrasi
ilustrasi
MALILI — Sebagai bentuk protes akan kondisi bus sekolah milik PT Vale yang dinilai sudah tak layak, ratusan warga Desa Balambano, Kecamatan Wasuponda Kebupaten Luwu Timur (Lutim) memblokade akses jalan masuk ke Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Balambano, Jum’at (21/7/2017) pagi.
Camat Wasuponda Lutim, Joni Patabi yang dikonfirmasi awak media, membenarkan adanya aksi pemblokiran jalan tersebut.
“Pemblokiran dilakukakn sejak pukul 07.00 Wita pagi tadi. Warga menutup akses jalan masuk ke PLTA sebagai bentuk protes akan kondisi bus sekolah yang mengangkut anak-anak mereka. Busnya cuma satu, itupun sudah tua dan over kapasitas,” ungkap Joni.
Olehnya itu kata Joni, dirinya sudah menghubungi manajemen PT Vale untuk duduk bersama mencari solusi atas permasalahan ini.
“Kasihan para pelajar yang terlantar akibat keterbatasan dan ketidaklayakan armada bus sekolah ini,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional05 Januari 2026 09:50
Jusuf Kalla Lepas 72 Relawan Kemanusiaan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
JAKARTA — Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla, melepas sebanyak 72 relawan kemanusiaan yang akan diberangkatkan untuk membantu pena...
Nasional05 Januari 2026 09:43
KUHP Baru Berlaku 2026: Sekolah hingga Panti Asuhan Jadi Lokasi Pidana Kerja Sosial, Efektif atau Sekadar Solusi Tambal Sulam?
JAKARTA — Pemerintah bersiap menerapkan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) baru mulai 2026. Salah satu kebijakan yang diklaim progresif adalah ...
News05 Januari 2026 08:59
BPBD Kota Selamatkan 13 Warga Makassar Terjebak di Air Terjun Saat Wisata Alam
MAKASSAR –Hujan deras yang mengguyur kawasan hulu Sungai Jeneberang berubah menjadi ancaman dalam hitungan menit. Air bah datang tiba-tiba, memutus ...
Nasional05 Januari 2026 08:28
Wamen Fajar Tinjau Pemanfaatan IFP di Kabupaten Blora
BLORA  — Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza Ul Haq, meninjau program digitalisasi pembelajaran melalui pemanfaatan ...