Logo Lintasterkini

AKBP Ibrahim Aji S Ik Boyong Tukang Cukur ke Mapolres Enrekang

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 21 November 2018 14:16

AKBP Ibrahim Aji S Ik Boyong Tukang Cukur ke Mapolres Enrekang

ENREKANG – Kapolres Enrekang AKBP Ibrahim Aji S. Ik menepati janjinya untuk mendisiplinkan personilnya, bahkan dirinya langsung memboyong tukang cukur untuk datang ke kantornya Rabu (21/11/2018).

Kapolres Enrekang, sengaja menghadirkan tukang cukur tersebut untuk memangkas rambut personilnya yang tidak sesuai dengan ketentuan, agar terlihat rapih dan gagah.

“Sengaja saya hadirkan tukang cukur disini, biar personil Polres Enrekang tambah cakep semua dan rapih, “candanya

Pada apel kemarin, AKBP Ibrahim Aji S. Ik sempat menyampaikan kepada personilnya, apabila ada yang rambutnya belum sesuai dengan ketentuan maka dirinya akan memotong sendiri rambut personilnya.

“Besok klo masih ada yang belum potong rambut, saya sendiri yang akan potong rambutnya, “ucapnya.

Personil Polres Enrekang justru menyambut baik hal tersebut, karena sebagian dari mereka tidak sempat untuk ke tukang cukur dikarenakan padatnya pekerjaan mereka melayani laporan dari masyarakat.

“Saya kira ini bagus juga karena kita tidak semua bisa ke tukang cukur karena pekerjaan, kita harus melayani masyarakat, “tutup Brigpol Suwandi. (*)

Penulis : Amir

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...