Logo Lintasterkini

Jamaah Masjid Raya Pinrang Kecurian Saat Shalat

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 22 Februari 2017 23:57

Pelaku (Jaket Biru), saat melakukan aksinya yang terekam kamera CCTV
Pelaku (Jaket Biru), saat melakukan aksinya yang terekam kamera CCTV

PINRANG – Gunawan (21) yang lagi melaksanakan ibadah Shalat berjamaah, menjadi korban pencurian di Masjid Raya Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Penrang Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang, Rabu (22/2/2017) sekira pukul 12.45 Wita.

Pelaku yang belum diketahui identitasnya berhasil menggasak barang berharga korban beserta tasnya. Beruntung, aksi pepaku sempat terekam kamera CCTV Masjid Raya sehingga ciri-ciri pelaku sudah diketahui.

Informasi yang dihimpun lintasterkini.com, kronologisnya berawal saat Gunawan yang merupakan karyawan Koperasi
PT Berkah Morindo, warga kampung Pallameang Kecamatan Mattiro Sompe Kabupaten Pinrang bersama rekan kerjanya, Suardi (37), warga kampung Campalagian Kabupaten Polman Provinsi Sulawesi Barat, singgah untuk melaksanakan Shalat Dzuhur berjamaah di Mashid tersebut.

Saat Shalat, korban menyimpan tasnya yang berisikan uang tunai sebanyak Rp 1.050.000, sebuah jam tangan, Kwitansi pembayaran kredit nasabah koperasi, buku tagihan kredit serta sebuah Handphone merk Nokia di slaah satu tiang Masjid di bagian belakang.

Pelaku yang masuk agak belakangan, kemudian menggunakan kesempatan menggasak tas korban saat para jamaah lagi melaksanakan ruku’ rakaat pertama. Namun aksi pelaku ini ternyata terekam kamera CCTV Masjid.

Karena kejadian tersebut, korban kemudian melapor ke Polsek Urban Watang Sawitto Pinrang dengan laporan polisi nomor : LP / 17 / II / 2017 / Sulsel / Res Pinrang / SPKT.

Kanit Reskrim Polsek Urban Watang Sawitto Pinrang, Iptu Gatot Yani yang dikonfirmasi langsung lintasterkini.com, Rabu (22/2/2017) malam, membenarkan adanya laporan tersebut.

“Kasusnya sudah kita lidik. Mudah-mudahan berdasarkan petunjuk CCTV dan lainnya, kasus ini bisa segera kita ungkap,” kata Gatot. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...