Logo Lintasterkini

Pegawai Pemkab Sidoarjo Terjaring OTT di Surabaya

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 23 Maret 2017 21:45

Pegawai Pemkab Sidoarjo terjaring OTT di Surabaya.
Pegawai Pemkab Sidoarjo terjaring OTT di Surabaya.

LINTASTERKINI.COM – Satgas Anti-Korupsi Polrestabes Surabaya menggeledah ruang kerja Dina Kardina, staf pengelolaan data pengawasan pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Pemkab Sidoarjo, Kamis, (23/3/2017). Dina tertangkap tangan tim saber pungli Polrestabes Surabaya saat berada di Hotel JW Marriot pada pukul 13.30 WIB.

Begitu tiba sekira pukul 16.30 WIB, tim langsung menyasar lantai II kantor tersebut. Sejumlah dokumen di meja Dina menjadi sasaran pemeriksaan petugas. Setelah dilakukan penggeledahan kurang lebih 1,5 jam, petugas langsung membawa Dina beserta sejumlah dokumen ke mobil bernopol W 1411 TE.

“Sementara ini, masih kami kembangkan terkait kasus tangkap tangan yang melibatkan pejabat Sidoarjo,” kata Waka Satreskrim Polrestabes Surabaya, Kompol Bayu Indra Wiguno, usai penggeledahan.

Dari hasil penggeledahan, pihaknya menyita sejumlah dokumen untuk kepentingan penyelidikan. Menurutnya, tersangka sengaja meminta sejumlah uang kepada pengusaha untuk kepengurusan Upaya Kelola Lingkungan/Upaya Pengelolaan Lingkungan (UKL/UPL) dan Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

“Pemohon berasal dari Gresik. Dan dia berencana membuat izin IMB untuk gudang di kawasan Gresik,” katanya.

Meski tersangka pejabat Sidoarjo, namun tersangka menjanjikan mampu menyanggupi dalam kepengurusan UKL, UPL dan IMB di lingkungan Gresik.
“Sementara, uang yang kami amankan sebesar Rp25 juta dari jumlah yang dijanjikan sekitar Rp50 juta,” bebernya.

Tersangka akan dijerat dengan Pasal 12 huruf E Undang-Undang Tipikor dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. (Sumber : Metrotvnews.com)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 22:38
Mentan Amran Sulaiman Ajak Pimpinan Daerah Sulsel Bersatu Bangun Daerah, Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Ikut Hadir
JAKARTA – Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengajak para pimpinan daerah di Sulawesi Selatan yang akan segera dilantik untuk bersatu da...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 19:19
Layanan Digital Hub dari Indosat Ooredoo Hutchison Siap Penuhi Kebutuhan Digital Masa Kini
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan Digital Hub, fitur terbaru yang kini tersedia di aplikasi myIM3 dan bima+ untuk ...
News19 Februari 2025 17:28
Perumda Parkir Makassar Apresiasi Dedikasi dan Prestasi Danny Pomanto
MAKASSAR – Perumda Parkir Makassar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomant...
News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...