Logo Lintasterkini

Kapolres Bulukumba Akui Anggotanya Tertangkap Narkoba

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 23 Juli 2015 01:01

Kapolres Bulukumba Akui Anggotanya Tertangkap Narkoba

BULUKUMBA – Kapolres Bulukumba AKBP Slamet menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus tertangkapnya oknum Polres Bulukumba karena narkoba. Bahkan, kapolres tidak akan memberi ampun kepada pelaku jika terbukti.

“Memang benar jika yang diamankan di Polres Jeneponto itu adalah anggota kami. Saya sudah sampaikan sebelumnya kepada seluruh personel Polres Bulukumba kalau masalah Narkoba tidak saya beri ampun dan dia pasti akan diproses sesuai hukum yang berlaku, tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, Jefri Dias (32), anggota Sat Sabhara Polres Bulukumba ini diamankan aparat Polres Jeneponto di BTN Taccorong Desa Taccorong Kecamatan Gantarang Kabupten Bulukumba, Rabu (22/7/2015) dini hari. Ia diamankan setelah adanya pengakuan dua orang yang sebelumnya membeli narkoba jenis sabu.

Kapolres Jeneponto AKBP Joko SM yang dikonfirmasi, Rabu (22/7/2015) membenarkan penangkapan oknum anggota Polres Bulukumba tersebut. Disebutkan dua orang lainnya juga ditangkap bernama Aswin Bahar (27) dan Hasbullah (28).

Awalnya polisi menangkap Aswin di Jalan Lingkar Kelurahan Empoang Binamu, Jeneponto pada Selasa (21/72015) sekira pukul 23.30 Wita. Dari tangannya disita narkoba jenis sabu 0,5 gram yang ditaksir mencapai Rp 1.100.000. (mul)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...