Logo Lintasterkini

Brigjen Polisi Ini Bantu Drivel Ojol yang Tabrakan di Makassar

Herwin Bahar
Herwin Bahar

Selasa, 23 Agustus 2022 07:30

Brigjen Pol Adeni Muhan menolong driver ojol yang kecelakaan
Brigjen Pol Adeni Muhan menolong driver ojol yang kecelakaan

MAKASSAR – Sosok polisi satu ini begitu cukup dikenal dekat dengan berbagai kalangan masyarakat. Tidak heran bila sehari-hari begitu cukup mudah ditemui meski oleh masyarakat biasa.

Dia adalah Brigjen Pol Adeni Muhan Dg Pabali, dikenal sebagai jenderal yang bersahaja dan selalu membuka diri untuk bergaul dan menaruh sapa kepada siapa pun. Kepedulian itu membuat orang-orang yang sudah lebih dulu mengenal sosok polisi ini selalu menaruh decak kagum.

Senin sore (22/8/22), sekitar Pukul 16.35 WITA, di pertigaan Jalan Tupai-Jalan Onta Lama, Kota Makassar, driver Ojol (Ojek Online) ditabrak oleh mobil yang dikemudikan seorang wanita berseragam Satpol PP.

Di tengah kerumunan pengguna jalan dan warga, secara kebetulan, perwira tinggi kepolisian, Brigjen Pol. Adeni Muhan Dg. Pabali yang melintas di area tersebut, singgah untuk melihat kondisi driver Ojol yang ditabrak.

Mantan Komandan Satuan (Samsat) Brimob Polda Sulsel, inipun tak membuang waktu memberi pertolongan ke driver Ojol tersebut dibantu sejumlah warga.

Tampak, jenderal polisi bintang satu ini di Tempat Kejadian Perkara (TKP), menenangkan driver Ojol itu serta membersihkan tangan, lengan serta wajah yang dilumuri pasir.

Sejumlah warga yang di TKP antusias memperhatikan aksi heroik Adeni Muhan yang rela membersihkan dan mengobati dengan mengoleskan obat merah ke beberapa bagian tubuh yang luka ringan ke driver Ojol tersebut. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 22:38
Mentan Amran Sulaiman Ajak Pimpinan Daerah Sulsel Bersatu Bangun Daerah, Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Ikut Hadir
JAKARTA – Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengajak para pimpinan daerah di Sulawesi Selatan yang akan segera dilantik untuk bersatu da...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 19:19
Layanan Digital Hub dari Indosat Ooredoo Hutchison Siap Penuhi Kebutuhan Digital Masa Kini
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan Digital Hub, fitur terbaru yang kini tersedia di aplikasi myIM3 dan bima+ untuk ...
News19 Februari 2025 17:28
Perumda Parkir Makassar Apresiasi Dedikasi dan Prestasi Danny Pomanto
MAKASSAR – Perumda Parkir Makassar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomant...
News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...