BANTAENG – Video viral menampilkan perkelahian dua remaja perempuan yang beredar di media sosial (medsos) kini telah ditangani aparat Polres Bantaeng. Saat ini, perempuan yang ada di dalam video itu menjalani pemeriksaan di Unit PPA Polres Bantaeng.
Kasat Reskrim Polres Bantaeng AKP Burhan yang dikonfirmasi Lintasterkini.com, Kamis (23/9/2021) membenarkan perihal pemeriksaan tersebut. ” Sementara dalam pemeriksaan dan sudah ditangani oleh unit PPA Polres Bantaeng,” ujarnya melalui pesan Whats App.
Mengenai kronologis kejadian, AKP Burhan mengaku belum bisa menyampaikan. Pasalnya, setelah pemeriksaan baru bisa disimpulkan tentang kejadian tersebut.
Baca Juga :
Sebelumnya, perkelahian remaja perempuan tersebut diduga terjadi di Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan. Videonya viral di media sosial.
Video itu berdurasi 1 menit 32 detik dan memperlihatkan seorang remaja perempuan memakai kerudung hitam dikeroyok dua remaja perempuan lainnya. Dia dipukuli, ditarik bajunya, dan ditampar wajahnya.
Dari informasi diketahui, remaja perempuan yang dikeroyok itu hendak pulang dari sekolah ke rumahnya. Namun dia diadang dua remaja perempuan lainnya di pinggir jalan.
Dalam video tampak sepeda motor berplat nomor DD. Dialog ketiga anak baru gede (ABG) tersebut menggunakan dialek dan bahasa lokal Bantaeng dan diperkirakan berusia 15-17 tahun.
Belum diketahui identitas remaja perempuan yang berkelahi itu, dan motif pengeroyokan. Namun video perkelahian itu beredar viral di masyarakat. (*)
Komentar