Logo Lintasterkini

Oknum Sekuriti Wanita Ini Diamankan Usai Tilep HP Karyawan

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 24 Juni 2023 14:58

CD alias Puput saat diamankan
CD alias Puput saat diamankan

MAKASSAR – Panit I Opsnal Resmob Polda Sulsel yang dipimpin oleh Ipda. Sunardi S. Pd, berhasil mengamankan seorang wanita berinisial CD alias Puput, seorang Security, warga asal kabupaten Bone, Kamis (22/6/2023) sekira pukul. 23.30 Wita.

“Berdasarkan LP di Mapolsek Mamajang, 06 Juni 2023, Unit I Resmob Polda Sulsel bergerak menuju ke Kabupaten Bone guna mengamankan seorang perempuan berinisial CD alias Puput, “ ujar Kompol Dharma Praditya Negara S. Ik, MH, Sabtu (24/6/2023).

Informasi dihimpun, awalnya beberapa karyawan melaporkan kehilangan Handphone milik mereka. Dimana awal masuk ke tempat kerja, mereka menyimpan Handphone mereka di Loker. Saat jam istirahat, mereka baru sadar bahwa HP milik mereka telah raib dan langsung melaporkan hal tersebut ke Mapolsek Mamajang.

“Karyawan menyimpan HP mereka di Loker, jam istirahat mereka baru sadar baru HP mereka telah hilang dan langsung membuat laporan di Mapolsek Mamajang, “lanjut Dharma.

Mengetahui keberadaan pelaku yang bersembunyi dikampung halamannya di Bone, Unit I Resmob Polda langsung bergerak menuju ke Desa Pakkasalo, kecamatan Dua Boccoe. Pelaku bersama 12 HP sebagai barang bukti kemudian dibawa ke Mako Resmob Polda Sulsel.

“Info terkait keberadaan pelaku kami terima, Unit I langsung bergerak ke Desa Pakkasalo, kecamatan Dua Boccoe guna mengamankan pelaku bersama 12 HP sebagai barang bukti, “lanjutnya lagi.

Hasil interogasi terhadap CD, dirinya mengakui bahwa telah mengambil 12 unit HP tersebut lantaran sakit hati kepada karyawan tersebut karena sering berprilaku kasar padanya

“Dia mengakui bahwa telah mengambil 12 unit HP tersebut lantaran sakit hati sering mendapat perlakuan kasar dari karyawan pemilik HP tersebut, “tambah Dharma.

Saat ini pelaku CD bersama 12 unit HP barang bukti berada di Mako Resmob Polda Sulsel guna pemeriksaan dan selanjutnya akan dibawa ke Mapolsek Mamajang guna penyelidikan lebih lanjut.

“Sementara masih kami periksa, untuk selanjutnya akan kami serahkan ke Mapolsek Mamajang guna penyelidikan lebih lanjut, “tutup Kompol. Dharma Praditya Negara S. Ik, MH. (*)

 

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...