Logo Lintasterkini

Dua Pelaku Pembobolan Kantor Pos Ditembak Resmob Polda Sulsel

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 25 Desember 2022 23:08

Pelaku saat diamankan polisi
Pelaku saat diamankan polisi

MAKASSAR – Usai sudah pelarian yang dilakukan Burhanuddin (42), dan Yacob Sambo (54). Dua pelaku pembobolan di Kantor Pos ini berhasil ditangkap dan juga terpaksa dilumpuhkan Unit Resmob Polda Sulsel lantaran keduanya mencoba melarikan diri saat diamankan petugas.

“Upaya persuasif kami lakukan dengan melepaskan tembakan ke udara untuk menghentikan langkahnya saat digiring dalam pengembangan penunjukan barang bukti yang dijarahnya. Namun keduanya tak menggubris. Dengan terpaksa kami menghentikan langkah kakinya dengan melesatkan timah panas. Barulah langkah kaki kedua pelaku spesialis pembobol kantor Pos tersebut terhenti, setelah tak berkutik keduanya dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapat perawatan medis,” jelas Kanit Resmob Polda Sulsel, Kompol Dharma Negara, Minggu (25/12/2022).

Perwira satu bunga melati dipundaknya ini melanjutkan, Unit Resmob Polda Sulsel awalnya menerima informasi dari Polres Sinjai dan Wajo. Informasi menyebutkan bahwa kantor Pos di dua wilayah tersebut di bobol maling.

Dari kejadian itu, Kantor Pos di Sinjai ini mengalami kerugian senilai Rp30 juta dari raibnya barang elektronik yang belum dikirim. Sementara di Kantor Pos Wajo pelaku menggergaji besi pengaman jendela dan merusak pintu serta menggergaji gembok tempat uang kemudian mengambil uang tunai dan barang berharga dengan total kerugian ditaksir sebesar Rp.550.000.000.

“Kami usai menerima informasi tersebut dari Polres Sinjai dan Wajo, selanjutnya turun melakukan penyelidikan. Alhasil, keduanya teridentifikasi dan berhasil ditangkap di lokasi keberadaannya di Desa Sampoang, Kecamatan Kalukuang, Kota Mamuju, Sulawesi Barat,” tambahnya.

Barang bukti yang berhasil diamankan

Dari hasil interogasi, keduanya mengakui perbuatannya membobol dua kantor Pos yang lokasinya di Kabupaten Sinjai pada 4 November 2022 dan juga di Kabupaten Wajo. Keduanya juga menyebutkan saat beraksi mereka lebih dulu merusak kamera CCTV di sembari masuk setelah merusak pintu kantor tersebut.

“Kini kedua pelaku diamankan untuk kepentingan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut,” terang Kanit Resmob Polda Sulsel, Kompol Dharma Negara. (*)

Penulis : Issa

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...