Logo Lintasterkini

Bayi Perempuan dalam Tas Gegerkan Warga Gowa

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 26 September 2016 11:20

Mayat bayi yang ditemukan di Jalan Tumanurung Gowa
Mayat bayi yang ditemukan di Jalan Tumanurung Gowa

SUNGGUMINASA – Warga di sekitar jalan Tumanurung, Kabupaten Gowa digegerkan dengan penemuan bayi perempuan yang sudah dalam keadaan tak bernyawa dalam sebuah koper, Senin (26/9/2016), sekira pukul 09.00 Wita.

Mayat bayi perempuan tersebut ditemukan tepat di depan kantor Koperasi Cipta Usaha Nur, jalan Tumanurung, Kelurahan Kalegowa, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa. pertama kali di temukan oleh warga bernama Imran Permana (19), karyawan Koperasi, warga jalan Karunrung, Kota Makassar yang langsung menghubungi pimpinannya bernama Sofyan Efendi (27).

Menurut keterangan saksi, awalnya mereka merasa curiga dengan adanya sebuah tas ransel berwarna hitam yang tidak diketahui pemiliknya dan terletak di depan Kantor Koperasi Cipta Usaha Nur. Selanjutnya mereka berinisiatif untuk membuka tas tersebut dan menemukan mayat bayi berjenis kelamin perempuan yang terbungkus kain berwarna merah dan hijau serta sarung dan sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Sekira pukul 09.30 Wita Piket Fungsi SPKT  Polres Gowa mendatangi TKP dan selanjutnya melakukan olah TKP, kemudian mengamankan mayat bayi tersebut untuk selanjutnya akan di bawa ke RS Bhayangkara Makassar guna dilakukan Visum Et Revertum.

Diperkirakan mayat bayi jenis kelamin perempuan tersebut baru berumur 1 hari dan merupakan hasil hubungan gelap. Kasus ini dalam penanganan pihak aparat Polres Gowa. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...